Connect with us

REGIONAL

TNI – Polri Bersama Masyarakat Bersihkan Terminal Simpang Empat Pasbar

Published

on

KopiPagi PASBAR – Setelah melaksanakan apel bersama di halaman Mapolres Pasaman Barat (Pasbar) yang dipimpin oleh Kapolres Pasaman Barat, AKBP Sugeng Hariyadi, jajaran  Polres dan Kodim 0305/Pasaman melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan area Terminal Bus Simpang Empat, Minggu pagi (16/08/2020). 

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Karya Bhakti TNI-Polri menjelang Peringatan Dirgahayu Republik Indonesia ke 75 selain membersihkan sampah yang berserakan di sekitar Terminal Simpang Empat juga melakukan penimbunan jalan berlubang di area terminal yang dipimpin langsung oleh Kapolres Pasbar,AKBP Sugeng Hariyadi, S.IK, MH.

Demikian dikatakan Kapolres Pasbar melalui Kasubag Humas AKP Defrizal didampingi Kabag Sumda AKP Muzhendra, SH, MH kepada Insan Pers yang tergabung di Perkumpulan Jurnalis Online (AJO) Pasbar.

Ditambahkannya bahwa kegiatan ini juga selain dihadiri oleh Kapolres Pasbar dan personilnya juga dihadiri oleh Pabung Dandim 0305/ Pasaman, Mayor Idham Khalid,S.Ag. dan seluruh personil TNI Koramil 02 Simpang Empat serta dibantu masyarakat setempat.

Menurut Kapolres melalui Kasubag Humas, Defrizal mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan di terminal Simpang Empat Pasbar hari minggu pagi ini merupakan rangkaian kegiatan wujud sinergi dan soliditas TNI – Polri khususnya di Pasaman Barat dalam mengayomi dan menjaga ketertiban, keamanan di masyarakat melalui kerja bakti bersama-sama bahu membahu dengan masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan asri menjelang Dirgahayu RI ke 75. Selain itu, untuk menunjukkan TNI dan Polri di Kabupaten Pasaman Barat selalu solid dan bersinergi dalam setiap kegiatan,” ujarnya.

Sementara hal senada juga disampaikan oleh Dandim 0305/Pasaman Letkol inf Ahmad Aziz, melalui Danramil 02 Simpang Empat, Kapten inf Lilik Surianto di area terminal Simpang Empat, Minggu (16/08/2020).

Dikatakan Lilik, Kegiatan gotong royong ini tidak hanya diikuti oleh unsur TNI – Polri, tetapi ada juga elemen lain seperti mahasiswa, masyarakat, Komunitas, dan Pemda setempat.

“Sekitar 150 orang dari berbagai elemen yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, terlihat antusiasme masyarakat cukup tinggi dalam kegiatan ini,” Kata Lilik.

Selain melaksanakan pembersihan di area Terminal, tim juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di loket-loket yang ada di terminal dan di rumah – rumah masyarakat sekitar. 

Penyemprotan dilakukan dalam rangka upaya mencegah penyebaran Covid-19 pasca ditemukannya empat orang positif di Kabupaten Pasbar Sumbar, dengan mengajak masyarakat sekitar ikut berpartisipasi sekaligus menyambut peringatan Dirgahayu RI ke 75 untuk bersama-sama menjaga diri selama pandemi Covid-19.

TNI dan Polri berharap masyarakat dapat menjaga kebersihan di lingkungannya dan dapat menjaga diri selama masa pandemi Covid-19 dengan menerapkan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun, dan Menjaga jarak). Zoelnasti.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *