Connect with us

PERISTIWA

Rem Blong : Truk Sarat Muatan Kardus Hantam Trotoar dan Terguling

Published

on

UNGARAN | KopiPagi : Truk sarat muatan kardus dengan nopol H 8198 GQ yang sedang melaju dari arah Semarang menuju Bawen mengalami kecelakaan di depan Mapolres Semarang Jalan Gatot Subroto Ungaran, Kabupaten Semarang pada Senin (07/03/2022) malam sekitar pukul 20.30 WIB.

Akibat kecelakaan tersebut, truk terguling dan body truk menutup jalur Semarang menuju Bawen. Bahkan, muatan kardus berserakan di jalan sehingga jalur tersebut sempat mengalamii kemacetan beberapa saat. Beruntung, tidak ada korban jiwa dari kejadian itu.

Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya didampingi Kasat Lantas AKP Rendy Johan P yang malam itu ikut terjun langsung dalam proses evakuasi muatan dengan diikuti sejumlah anggota Satlantas. Selain itu, petugas penjagaan Polres Semarang juga turut serta membantu evakuasi muatan truk. Begitu juga beberapa anggota BPBD Kabupaten Semarang.

“Kecelakaan itu akibat rem truk sarat muatan karduss tersebut blong. Karena, pengemudi tidak dapat menguasai kemudi, mengakibatkan truk terguling dan muatan kardus berserakan dijalan hingga menutup akses jalan tersebut. Agar jalan dapat kembali dilalui kendaraan, kami dari Polres Semarang ikut membantu prroses evakuasi dan juga dibantu petugas dari BBD Kab Semarang,” kata AKBP Yovan Fatika HA.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Semarang AKP Rendy Johan P menambahkan, bahwa kecelakaan itu berawal saat truk sarat muatan kardus yang dikemudikan Alex warga Kabupaten Semarang melaju dari Semarang. Rencananya, muatan kardus itu akan dikirim ke Yogyakarta. Namun, sesampainya di jalan menurun depan Polres Semarang, pengemudi tidak dapat menguasai kemudi hingga truk terguling. Truk dapat berhenti setelah menabrak trotoar di depan Mapolres Semarang.

“Penyebab kecelakaan itu diduga rem truk mengalami blong. Dari ssini, pengemudi hilang konsentrasi dan telah berupaya membanting kemudi di sisi kanan jalan. Akkibatnya, truk langsung terguling dan kardus-kardus itu berserakan di tengah jalan. Selanjutnya, petugas Satlantas Polres Semarang melakukan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas dengan dibantu dari petugas BPBD Kab Semarang maupun para relawan.

“Proses evakuasi truk beserta muatan kardus ini tidak hanya dilakukan petugas Satlantas, namun juga melibatkan unsur terkait lainnya yaitu para relawan maupun petugas BPBD Kab Semarang,” tandasnya. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *