Connect with us

REGIONAL

PGRI Kab. Semarang Sumbangkan Masker Produk SMK ke Puskesmas & RSUD

Published

on

KopiOnline UNGARAN, – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Semarang menyumbangkan 3.000 buah masker medis dan masker kain kepada 26 Puskesmas dan 2 RSUD yang berada di wilayah Kabupaten Semarang Jawa Tengah.

Dan yang menggembirakan dan membanggakan bahwa masker tersebut merupakan buatan siswa SMK Negeri Jambu, Kabupaten Semarang. Selain itu, menyumbangkan pula 25 cover APD kepada tenaga medis. Demikian dikatakan Dewi Pramungingsih, Ketua PGRI Kabupaten Semarang kepada koranpagionline.com, Jumat (08/05/2020).

“Apa yang dilakukan PGRI ini, salah satunya untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Semarang. Masker kain dan masker medis itu diproduksi oleh siswa SMKN Jambu dan untuk 25 cover APD dikembangkan oleh siswa SMK Widya Paja Ungaran. Masker dan APD itu diberikan kepada 26 Puskesmas dan 2 RSUD di kabupaten ini,” kata Dewi Pramuningsih.

Menurutnya, bahwa pembuatan atau produksi ribuan masker itu sengaja melibatkan para pelajar atau siswa SMK di kabupaten ini. Hal ini, sekaligus sebagai bentuk penanaman sikap kepedulian sosial kepada para siswa. Ternyata, produk siswa SMK itu layak untuk digunakan masyarakat secara umum. Bahkan, RSUD Ambarawa sudah rutin memesan produk masker tersebut dari SMKN Jambu.

“Pembuatan masker dengan melibatkan siswa SMK di kabupaten ini, bertujuan diantaranya untuk menanamkan sikap kepeduliannya kepada masyarakat. Dari penanaman ini, maka siswa SMK akan merasa mantap jika nantinya menapaki dunia kerja. Bahkan, untuk SMKN Jambu ini, telah secara rutin memproduksi masker kain untuk pesanan RSUD Ambarawa, Kab Semarang,” tandas Dewi. Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *