Connect with us

REGIONAL

Cegah Kerumunan Massa : Polres Salatiga Police Line Alun-Alun Pancasila

Published

on

KopiPagi | SALATIGA : Untuk mencegah munculnya kerumunan massa di tempat-tempat umum ataupun fasilitas umum pada masa PPKM sekarang ini, Polres Salatiga sengaja memasang “Police Line” khususnya di Alun-Alun Pancasila Salatiga, Selasa (12/01/2020). Langkah ini dilakukan menindaklanjuti Instruksi Mendagri tentang PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

Kabag Ops Kompol Budiono Fajar Wisnugroho menyatakan, bahwa dengan adanya instruksi Mendagri terkait dengan PPKM tersebut maka salah satu langkah Polres Salatiga bersama tim dari TNI dan Satpol PP memasang ‘police line’ di Alun-Alun Pancasila Kota Salatiga. Tujuan pemasangan police line, untuk mencegah munculnya kerumunan massa pada PPKM pada 11 – 25 Januari 2021.

“Langkah Polres Salatiga bersama TNI dan Satpol PP ini, tidak lain untuk menjadi perhatian masyarakat khususnya warga Kota Salatiga. Bahwa sekarang ini ada Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sesuai instruksi Mendagri Nomor 1 Tahun 2021 dan tujuannya untuk meminimalisasi penyebaran Covid-19, khususnya di lokasi fasilitas umum (fasum) yang biasanya menjadi lokasi berkumpulnya massa,” jelas Kompol Budiono Fajar kepada wartawan di Alun-Alun Pancasila Salatiga, Selasa (12/01/2021).

Ditambahkan, bahwa Polres Salatiga bersinergi dengan TNI dan Satpol PP juga akan menggencarkan pembubaran kerumunan warga dengan menyasar berbagai lokasi di Kota Salatiga ini. Petugas gabungan ini secara persuasif jika ada warga berkerumun untuk membubarkan diri dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Sementara, Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat menyatakan, bahwa Polres Salatiga mendukung pemerintah dengan pemberlakukan PPKM ini. Dan langkah yang dilakukan dengan preemtif dan preventif dengan menggiatkan sosialisasi kepada masyarakat dan mengoptimalisasi petugas di lapangan khususnya jajaran Bhabinkamtibmas.

“Selain itu, tindakan represif yang dilakukan secara persuasif dengan membubarkan kerumunan masyarakat dalam rangka meminimalisir penyebaran Covid-19 di Kota Salatiga,” tandasnya. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *