Connect with us

PERISTIWA

Rumah Warga Bergas Kidul Terbakar : Kerugian Mencapai Rp 100 Juta

Published

on

UNGARAN | KopiPagi : Ketika masyarakat masih disibukkan dengan acara Lebaran 2022, masyarakat di Bergas Kidul RT 02 RW 01, Krajan, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang dikagetkan dengan terbakarnya rumah milik Kusno (65) pada Minggu (08/05/2022) malam sekitar pukul 23.30 WIB, beruntung dalam kebakaran itu tidak ada korban jiwa.

Informasi yang dihimpun dari lokasi kejadian menyebutkan, bahwa akibat kebakaran itu, ruang dapur rumah korban ludes terbakar. Diduga penyebab kebakaran berasal dari tungku kayu yang berada di dapur rumah tersebut, pasalnya saat itu pemilik rumah atau korban sedang memasak ketupat untuk sajian pada syawalan.

“Kita juga kaget saat mendengar ada teriakan ada kebakaran. Setelah kita keluar rumah ternyata terlihat api yang sudah membesar dari rumah Pak Kusno. Kemudian, warga sekitar berdatangan ke rumah korban untuk membantu melakukan pemadaman dengan alat seadanya. Namun, karena api sudah membesar upaya warga sekitar tidak berhasil. Saat itu, menantu Pak Kusno yang laporan ke Petugas Damkar di kantor Satpol PP Kabupaten Semarang, Polsek Bergas maupun Koramil,” sejumlah warga sekitar rumah korban kepada koranpagionline.com, Senin (09/05/2022).

Sementara itu, Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kabupaten Semarang Alexander Gunawan mengatakan, bahwa laporan adanya kebakaran rumah di Bergas Kidul itu masuk ke Kantor Satpol PP dan Damkar sekitar pukul 23.45 WIB. Menantu korban yang melaporkan ada kebakaran di rumah milik Kusno.

“Menerima laporan kebakaran tersebut, petugas Satpol PP dan Damkar langsung meluncur lokasi kebakaran. Sesampainya di lokasi kebakaran, ternyata api sudah menghanguskan bangunan dapur. Bahkan, api telah merembet membakar bangunan utama rumah korban. Namun, hal ini dapat diselamatkan hingga api tidak membakar bangunan utama,” kata Alexander Gunawan kepada koranpagionline.com, Senin (09/05/2022).

Dari keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, diduga penyebab kebakaran adalah dari tungku kayu yang masih menyala yang digunakan untuk memasak. Namun, saat api masih menyala, pemilik rumah keluar rumah. Api dari tungku tersebut, diduga membesar dan membakar barang yang berada di dapur hingga ludes.

“Api berhasil dipadamkan oleh petugas Damkar Ungaran, Damkar Ambarawa, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Semarang serta warga sekitar. Akibat kebakaran tersebut, korban menderita kerugian mencapai Rp 100 juta. Selanjutnya, warga sekitar bersama petugas terkait membantu menyingkirkan puing-puing kebakaran tersebut,” tandasnya. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *