Connect with us

PERISTIWA

Rem Blong : Bus Pariwisata RPM Trans Tabrak 4 Mobil dan 6 Orang Tewas

Published

on

WONOSOBO | KopiPagi : Enam orang tewas dalam kecelakaan karambol yang terjadi di Jalan Raya Wonosobo – Parakan tepatnya di Simpang Empat Pasar Kertek, Kec Kertek, Kab Wonosobo pada Sabtu (10/09/2022) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menjelaskan, dalam kecelakaan tersebut melibatkan 5 kendaraan atau mobil. Masing-masing Bus Pariwisata RPM Trans nopol N 7944 US, Mitsubishi pick-up L300 nopol AA 8948 YS, Mitsubishi pick-up L300, Toyota Kijang Inova, serta Nisssan Livina. Akibat kecelakaan karambol ini 6 orang tewas, 1 luka berat dan 1 luka ringan.

“Para korban selanjutnya dibawa ke RS PKU MUhamadiyah Wonosobo. Keenam korban teas adalah Supono (pengemudi Mitsubishi L300) – Nur Suwarto (pemain keyboard) warga Gandurejo, Kec Bulu, Kab Temanggung – Ponijan (profesi MC) warga Gandurejo, Kec Bulu, Kab Temanggung – Andi (penabuh gamelan) warga Gandurejo, Kec Bulu, Kab Temanggung – Bachtiar, Dita (penyanyi) dan Yuliyani (penyanyi). Para korban ini mengalami luka parah di kepalanya,” jelas Kombes Pol M Iqbal Alqudusy.

Sedangkan untuk korban luka berat adalah Galih Setiawan yang juga luka parah di kepalanya. Untuk korban luka ringan Ainun Zaki mengalami memar di kepalanya dan lecet-lecet di kakinya. Mereka ini masih menjalani perawatan medis di RS PKU Muhmmadiyah Wonosobo.

Kecelakaan ini berawal dari bus pariwisata yang dikemudikan Hardiyatna A (34) warga Desa Sumber Kedawung, Kec Leces, Kab Probolinggo, Jawa Timur ini mengangkut 39 penumpang melaju dari Parakan menuju Wonosobo. Sebelum mengalami kecelakaan melaju di jalan menurun, diduga rem bus tidak berfungsi alias blong. Lalu, bus tetap melaju kencang tidak terkendali dan menabrak Mitsubishi L300 yang melaju searah dengan bus. Dari sini, bus belum berhenti dan justru semakin kencang melaju hingga akhirnya menabrak 3 mobil dan tugu Kertek. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *