Connect with us

NASIONAL

 Pelantikan Jabatan  Pimpinan Tinggi Pratama, Menteri Desa : Kerja dan Kerja 

Published

on

JAKARTA | KopiPagi : Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar berpesan kepada para pejabat pimpinan tinggi pratama untuk semakin produktif dalam bekerja meski masih dalam kondisi pandemi Covid-19. 

“Kondisi hari ini semua serba tidak menentu, serba cepat, serba mudah berubah. Situasi kadang di luar prediksi maka tidak ada jawaban paling tepat yang harus kita berikan selain kerja, kerja dan kerja,” jelasnya pada acara pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Selasa (21/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut, pria yang akrab disapa Gus Halim ini juga meminta semua pejabat yang dilantik untuk meningkatkan kualitas pelayanan.

Ia menyebut bahwa hal ini merupakan tanggung jawab semua pihak tidak peduli jabatan yang sedang diemban.

“Tujuannya kita untuk mengabdi pada bangsa dan negara. Artinya kita harus memberikan pelayanan terbaik untuk seluruh masyarakat dan memang menjadi tanggung jawab kita. Tentu tidak hanya pada yang sekarang dilantik tapi pada semua orang termasuk diri saya sendiri,” papar Gus Halim.

Lebih lanjut Gus Halim mengingatkan bahwa semua kinerja pejabat di seluruh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dipantau dan dievaluasi. Oleh karenanya pelayanan di semua sector harus dilaksanakan secara maksimal.

“Harus kita sadari bahwa pekerjaan kita diawasi dan dievaluasi. Saya dievaluasi oleh Presiden. Dalam upaya mewujudkan tanggung jawab saya kepada presiden saya dibantu sekjen, dirjen, direktur dan seluruh jajaran. Evaluasi kita lakukan setiap saat. Kinerja kita dipantau, dievaluasi, apakah itu berdampak positif maupun negataif. Itu tidak hanya pada yang dilantik tapi pada kita semua dengan hierarki masing masing,”

Beberapa pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik adalah Rachmatia Handayani sebagai Sekretaris Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Pedesaan pada Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Pedesaan (PDP), Nur Said sebagai Direktur Pembangunan Sarana dan Prasarana Desa dan Pedesaan pada Direktorat Jenderal PDP, Teguh Hadi Sulistiono sebagai Direktur Pembangunan Sosial Budaya dan Lingkungan Desa dan Pedesaan pada Direktorat Jenderal PDP, Rajumber Prihatin sebagai Direktur Pembangunan Kawasan Transmigrasi pada Direktorat Jenderal Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi (PPKTrans), dan Rosyid sebagai Direktur Pembangunan Satuan Pemukiman dan Pusat Satuan Kawasan Pengembangan pada Direktorat Jenderal PPKTrans.

Hadir juga Sekretaris Jenderal Taufik Madjid, Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Harlina Sulistyorini, Direktur Jenderal PPKTrans Aisyah Gamawati, dan Direktur Jenderal PDP Sugito. Gat/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *