Connect with us

REGIONAL

Muspida Kab. Karawang Kunjungi Kampung Tanggap Pandemi Covid-19

Published

on

KopiOnline KARAWANG,- Pemeritah Kabupaten Karawang dan Unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) meninjau langsung Dusun Kedungwaru dan Dusun Parakan Desa Kutapohaci Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang, Kamis (28/05/2020) yang dijadikan pilot project Kampung Tanggap Pandemi Covid-19.

Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana menyampaikan bahwa dijadikanya Desa Kutapohaci sebagai pilot project Kampung Tanggap karena seluruh komponen dari berbagai lapisan masyarakat tingkat kesadaranya sangat mumpuni dalam memutus mata rantai penyebaran pandemi Covid-19. Hal ini dapat dicontoh oleh desa lainya. Sebab, memutus mata penyebaran pandemi Covid-19 merupakan tanggung jawab bersama.

“Bisa dilihat warga Desa Kutapohaci sangat patuh terhadap protokol kesehatan yang dihimbau oleh pemerintah,” ucap bupati.

Bupati mengapresiasi kepada seluruh lapisan masyarakat Desa Kutapohaci yang telah aktif melakukan inovasi dan antisipasi dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona di desanya. Seperti halnya gerakan inovasi yang digagas kepala desa membangun kampung ketahanan pangan dengan cara menggalakkan budi daya ikan lele, Rumah Isolasi dan bangunan gapura disinfektan.

“Inovasi tersebut semuanya untuk kepentingan masyarakat dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona. Masyarakat Desa Kutapohaci siap segalanya dalam menghadapi tantangan covid 19,” papar bupati.

Sementara unsur Muspida yang meninjau lokasi tersebut yaitu Bupati Karawang dr.Cellica Nurrachadiana, Kapolres Karawang AKBP Arif Rachman Arifin Sik MH, Dandim Karawang LetKol Inf Medi Hariyo Wibowo,M.sc, Kajari Karawang Rohayatie,SH.MH, Ketua DPRD Karawang Pendi Anwar, Sekda Karawang Drs. Acep Jamhuri dan Pakar Epidemiologi Dr. Hermawan Syahputra.

Sementara itu, Puskesmas dan masyarakat setempat membagikan masker gratis dan selebaran himbauan protokol kesehatan. Erwin.

Mengunjungi rumah tempat isolasi, merupakan pilot project, di Desa Kutapohaci, Kecamatan Ciampel.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *