Connect with us

SPORT

Laga Group F Liga 3 Jateng : PSISa Salatiga Ditekuk PSIR Rembang 1-2

Published

on

SALATIGA | KopiPagi : Pertandingan terakhir yang dilakoni PSISa Salatiga dalam kiprahnya di Group F Babak 10 Besar Liga 3 Jawa Tengah di Stadion Bhumi Pala Temanggung melawan PSIR Rembang, akhirnya harus menyerah kalah dengan skor akhir 1-2, laga terakhir itu digelar pada Senin (29/11/2021).

Dalam laga tersebut, awalnya PSISa Salatiga menguasai jalannya pertandingan bahkan sempat unggul melalui striker Husain. Gol ini dihasilkan dari tendangan kaki kanannya dari umpan bola yang dilakukan Faisal. Babak kedua, PSISa harus memasukkan pemain muda pengganti karena sejumlah pemain mengalami cedera. Pemain pengganti itu adalah Victor, Ragil, Ragita Pangga.

Pertandingan memasuki babak kedua dan justru PSIR Rembang menguasai jalannya pertandingan.  Bahkan, serangan bertubi-tubi merepotkan pertahanan PSISa Salatiga. Dari serangan ini, akhirnya gawang PSISa berhasil dijebol oleh Sadin setelah ada kemelut di depan gawang PSISa yang dijaga Luthfi. Untuk gol kedua yang terjadi karena penjaga gawang PSISa Salatiga Luthfi diduga salah  mengoper bola ke Rizky.

Bola liar ini akhirnya berhasil direbut striker Rembang Rudy dan langsung melesakkannya ke gawang PSISa. Luthfi yang sudah out of position hanya bisa melongo melihat bola menerobos masuk ke gawangnya. PSIR Rembang akhirnya memetik kemenangaan dengan skor 2-1.

Pelatih PSISa Salatiga Andreas Tri Widagdo mengaku sangat kecewa dengan kekalahan ini. Karena ada teekanan harus memenangkaan pertandingan melawan PSIR Rembang, para pemain muda ini kurang konsentrasi dan kurang maksimal dalam permainannya. Namun, pihaknya tetap memberikan aprsiasi perjuangan pemain karena PSISa Salatiga ini merupakan tim yang baru bangkit setelah sekian lama vakum.

“Meski, PSISa melaju hingga 10 besar namun persiapan tim terhitung mepet. Yang jelas, meski gagal memetik kemenangan di pertandingan terakhir ini namun secara tim telah menunjukkan prestasi. Harapannya, PSISa Salatiga ini akan lebih baik lagi dan tim bisa dipersiapkan dengan lebih matang,” tandasnya. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *