Connect with us

SPORT

Jelang PON 2021 di Papua : 16 Atlet Asal Salatiga Masuk dalam Pelatda Jateng

Published

on

KopiPagi J SALATIGA : Menjelang perhelatan olahraga tingkat nasional yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON) pada tahun 2021 di Provinsi Papua, khususnya atlet-atlet dari Kota Salatiga sudah mulai bergabung di masing-masing cabang olahraga (Cabor) menjalani pemusatan Pelatihan Daerah (Pelatda) Jateng. 

Ketua KONI Kota Salatiga Agus Purwanto SPt mengatakan, bahwa atlet asal Kota Salatiga yang akan ikut bergabung mewakili Provinsi Jateng pada ajang PON 2021 di Papua sebanyak 16 atlet. Mereka terdiri dari cabor Atletik, Lempar, Bermotor, Beladiri, Anggar serta Pencak Silat. Untuk tempat Pelatda Jateng tersebar di sejumlah kabupaten/kota di Jateng. Bahkan, Kota Salatiga menjadi salah satu tempat Pelatda Jateng juga.

“Khususnya Pelatda di Kota Salatiga, ada beberapa cabor diantaranya atletik, beladiri, anggar, maupun pencak silat. Sesuai dengan program linier atau skala prioritas Pelatda, paling pendek selama tiga bulan,” jelas Agus Purwanto di Kantor KONI Jalan Vereran Salatiga, Jumat (23/07/2021).

Ditambahkan, karena sampai sekarang ini masih dalam masa pandemi Covid-19 maupun PPKM Darurat maka waktu atau jam latihan tetap dilaksanakan sesuai jadwal yang telah disusun. Artinya, ‘on the track’ sesuai jadwal.

“Para atlet semua yang menjadi wakil Provinsi Jateng, sudah melaksanakan isolasi. Sehingga saat memasuki dan memulai mengikuti Pelatda Jateng sudah dalam keadaan sehat. Bukan hanya latihan langsung namun juga dengan berlatih secara mandiri dengan berpedoman dari para pelatih masing-masing cabor, ” kata Agus.

Lebih lanjut Agus mengatakan, atlet asal Kota Salatiga yang masuk tim Jateng paling banyak dari beladiri. Dan, untuk atlet yang reguler sudah mengikuti atau menjalankan latihan jarak jauh secara mandiri dan sesuai dengan pedoman dan petunjuk dari para pelatihnya masing-masing.

“Untuk latihan terbatas atau tatap muka hanya khusus atlet “lini satu”, sekaligus ssbagai ajang latihan untuk persiapan Porprov Jateng 2022 mendatang. Sementara, untuk melaksanakan latihan di Pusat Pengembangan Olahraga di komplek Kantor KONI Salatiga masih dibatasi. Hal ini karena masih dalam masa pandemi Covid-19, ” pungkasnya.

Sedangkan, terkait dengan target medali khususnya dari atlet asal Salatiga, Agus menandadkan tidak ada target khusus. Hanya saja, dari 16 atlet tersebut dapat menunjukkan prestasinya dan dapat menyumbangkan medali untuk Tim/Kontingen Jawa Tengah. ***

Pewarta : Heru Santoso

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *