Connect with us

PERISTIWA

Gudang Kain Perca Terbakar : Mobil Honda CRV dan Suzuki Tunder Hangus

Published

on

KopiPagi | UNGARAN:  Bangunan dengan luas 15 x 20 meter persegi yang digunakan sebagai gudang kain perca milik Muslani di RT 05 RW 02 Dusun Krajan, Desa Wringin Putih, Kecamataan Beras, Kabupaten Semarang ludes terbakar pada Selasa (24/08/2021) dini hari sekitar pukul 00.36 wib, dalam kebakaran tersebut sejumlah barang berharga ludes dilalap si jago merah diantaranya kain perca, 1 unit mobil Honda CRV dan 1 unit motor Suzuki Thunder.

Informasi yang dihimpun koranpagionline.com dari lokasi kebakaran menyebutkan, bahwa asap hitam muncul dari bangunan gudang itu sekitar pukul 00.36 wib. Dalam sesaat api langsung membesar dan merembet seluruh bangunan gudang. Kemudian api membakar tumpukan kain perca maupun dan kapas sintetis dan barang lain seperti satu unit mobil dan satu unit sepeda motor.

Melihat ada kebakaran, warga langsung melaporkannya ke Polsek Bergas dan petugas pemadam kebakaran Kabupaten Semarang . Petugas pemadam kebakaran yang langsung tiba di lokasi, langsung melakukan pemadaman api yang sudah membesar. Dalam pemadaman api tersebut, datang empat unit mobil damkar serta dua truk tangki air BPBD Kab Semarang.

“Kami saat itu kaget melihat bangunan gudang kain perca itu terbakar, dalam sekejap api langsung membesar dan meluluhlantakkan gudang maupun mobil dan motor hingga ludes terbakar. Warga hanya bisa membantu petugas Damkar dalam pemadaman api. Empat mobil damkar yang datang berhasil memadamkan api hingga pukul 04.15 wib. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut,” kata beberapa warga Mas Ju, Mulyadi dan Joko kepada koranpagionline.com, Selasa (24/08/2021) siang.

Sementara itu, Muslani pengelola gudang kain perca mengatakan, bahwa saat pertama kali api muncul dari gudang tersebut, dirinya mengaku kaget. Dari dalam gudang itu berisi kain perca yang siap kirim dengan total nilai mencapai Rp 600 juta. Untuk penyebab kebakaran, belum dapat disebutkan.

“Saya belum dapat menyebutkan penyebab kebakaran itu, namun untuk kerugiannya mencapai Rp 750 juta. Masih beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini,” tandasnya. ***

 Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *