Connect with us

TRAVELING

Wings Air Beroperasi di Bandara Baru Siboru : Perkuat Jaringan di Papua Barat

Published

on

FAKFAK | KopiPagi : Wings Air, maskapai penerbangan regional yang tergabung Lion Group, mengumumkan resmi beroperasi di Bandar Udara Siboru (FKQ) Kabupaten Fakfak, Papua Barat. Wings Air mengoperasikan pesawat ATR 72-600, berkapasitas 72 kursi kelas ekonomi.

Jadwal penerbangan dari Bandar Udara Siboru ke Bandar Udara Domine Eduard Osok (SOQ) di Sorong, Papua Barat Daya:

No. Terbang Rute Waktu Berangkat Waktu Tiba
IW-1513 Fakfak (FKQ) – Sorong (SOQ) 08.40 WIT 09.35 WIT
IW-1511 Fakfak (FKQ) – Sorong (SOQ) 12.00 WIT 12.55 WIT
IW-1512 Sorong (SOQ) – Fakfak (FKQ) 07.20 WIT 08.15 WIT
IW-1510 Sorong (SOQ) – Fakfak (FKQ) 10.40 WIT 11.35 WIT
  • Meningkatkan konektivitas antara Fakfak dengan kota-kota lain di Indonesia. Melalui Sorong, terhubung ke Manokwari, Jayapura, Ambon, Babo, Manado, Makassar, Jakarta, dan lainnya dengan menggunakan maskapai Lion Group atau maskapai lain yang tersedia.
  • Mendorong pertumbuhan pariwisata di Fakfak, yang memiliki potensi alam dan budaya menarik. Fakfak dikenal sebagai salah satu daerah penghasil pala di Indonesia, serta memiliki keindahan pantai, pulau dan pegunungan yang mempesona. Fakfak mempunyai kekayaan budaya beragam, suku-suku asli seperti Kowiai, Mbaham, Irarutu, Arguni dan Karas. Menggunakan #DiIndonesiaAja, Wings Air mengajak masyarakat menjelajahi destinasi-destinasi menarik di Fakfak dan Pulau Papua.

Desain bangunan bandar udara ini mengusung kearifan lokal dengan sentuhan simpel modern “Satu Tungku Tiga Batu”, terlihat dari adanya tiga atap yang mencerminkan masyarakat Kabupaten Fakfak hidup rukun. Arsitekturnya mengambil konsep “Rumah Kaki Seribu”, yakni rumah adat suku Arfak di Papua Barat.

  • Memfasilitasi mobilitas orang dan barang, Wings Air memberikan kemudahan bagi masyarakat, pebisnis dan wisatawan melakukan perjalanan dari dan ke Fakfak dengan waktu yang efisien. Wings Air membuka peluang bagi pengiriman barang dan logistik melalui penerbangan kargo.

Mengajak masyarakat, pebisnis dan wisatawan merayakan penerbangan di Bandar Udara Siboru, Wings Air memberikan penawaran spesial diskon Rp 50.000 setiap pembelian tiket dari aplikasi BookCabin yang dapat diunduh gratis di Google Play Store dan App Store. BookCabin menyediakan fitur pemesanan hotel dan check in online, sehingga semakin mempermudah proses perjalanan penumpang.

Operasional Wings Air di Bandar Udara Siboru merupakan bagian komitmen maskapai mendukung Proyek Strategis Nasional (PSN) bidang transportasi udara, bertujuan meningkatkan aksesibilitas dan konektivitas antarwilayah di Indonesia. Wings Air berharap memberikan kontribusi positif bagi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Fakfak dan Papua Barat.

Wings Air mengucapkan terima kasih kepada regulator, pemerintah daerah, Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Siboru, serta pihak-pihak terkait lainnya dalam memberikan dukungan dan fasilitas dalam memulai operasional Wings Air di Bandar Udara Siboru. Wings Air mengapresiasi kepercayaan dan antusiasme masyarakat yang telah memilih Wings Air sebagai mitra perjalanan udara. Demikian disampaikan Corporate Communications Strategic of Wings Air, Danang Mandala Prihantoro. *Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *