Connect with us

NASIONAL

Korlantas Polri : Selama Larangan Mudik, 600 Kendaraan & 600 Travel Gelap Diputarbalik 

Published

on

KopiPagi | JAKARTA : Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mengungkapkan, selama larangan mudik diberlakukan, petugas memutarbalikkan tidak kurang dari 600 kendaraan. Demikian diungkapkan Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Istiono dalam keterangan persya, Sabtu (15/05/2021)

Selain itu Istiono juga menyampaikan, pihaknya menindak tegas 600 kendaraan yang diduga sebagai travel gelap selama larangan mudik di Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah atau Lebaran 2021 pada 6-17 Mei 2021 tersebut.

“Selama 8 hari yang diputarbalikan 600 ribu kendaraan. Travel gelap yang ditindak tegas ada 600 kendaraan,” kata Istiono, Sabtu (15/05/2021).

Data tersebut, kata Istiono, berdasarkan operasi penyekatan di 381 titik yang tersebar mulai dari Sumsel hingga Bali.

Istiono mengklaim, larangan mudik yang ditetapkan pemerintah telah menurunkan 74% pemudik yang ingin mudik ke kampung halamannya.

Penurunan tersebut, kata dia, disebabkan adanya penyekatan pemudik dalam Operasi ketupat Jaya, sehingga efektif mampu menurunkan jumlah warga yang ingin ke kampung halaman saat lebaran.

“Analisis dan evaluasi selama 8 hari Operasi Ketupat 2021, volume arus mudik kemarin turun yang menuju Jawa lebih kurang 74 persen, yang menuju Jawa Barat turun 100 persen, menuju Merak turun 45 persen,” ujarnya.

Istiono mengatakan bahwa data analisis dari Kementerian Perhubungan sempat memperkirakan 23 juta orang akan mudik. Namun, dari data terakhir yang diterimanya dari Kementerian Perhubungan hanya sebanyak 1,5 juta orang yang keluar wilayah Jabodetabek.

Diketahui bahwa Korlantas Polri menyiapkan 381 titik penyekatan untuk mendukung kebijakan peniadaan mudik pada tanggal 6—17 Mei 2021. Polda Metro Jaya telah mengakhiri penyekatan mudik pada malam ini. Untuk selanjutnya, Korlantas Polri fokus pada pengamanan arus balik Lebaran 2021. Otn/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *