Connect with us

LIFE

Kiprah dan Karya IAD Kejaksaan RI Harus Nyata Dirasakan Masyarakat

Published

on

KopiPagi | JAKARTA : Kiprah dan karya Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD), organisasi istri para jaksa di seluruh Indonesia, harus nyata dirasakan, baik oleh anggota maupun masyarakat umum.

Demikian dikatakan Jaksa Agung Burhanuddin selaku Ketua Pengawas IAD dalam sambutan pada peringatan HUT IAD Kejaksaan RI ke -21 tahun 2021 di Jakarta, Rabu (21/07/2021).

“Terlebih dalam situasi masa pandemi seperti saat ini, tentunya karya dan bhakti nyata Adhyaksa Dharmakarini sangat ditunggu masyarakat,” ujar Burhanuddin.

Jaksa Agung mengapresiasi jajaran pengurus IAD, baik di pusat maupun daerah, atas berbagai upaya yang dilakukan untuk memperkokoh eksistensi organisasi melalui aneka program berkualitas untuk mensejahterakan keluarga, serta mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Korps Adhyaksa ditengah keterbatasan akibat pandemi Covid -19.

Jaksa Agung mengungkapkan bahwa dirinya mendukung berbagai kegiatan sosial yang telah diselenggarakan oleh IAD, baik pusat maupun daerah, yang diharapkan dapat meringankan beban mereka yang sedang dirundung kesusahan.

“Tentunya rangkaian kegiatan sosial yang sering diselenggarakan oleh IAD memiliki peran stategis yang mampu berkontribusi dalam membangun citra Kejaksaan sebagai institusi penegak hukum yang humanis di mata masyarakat,” ungkap Burhanuddin.

Pada kesempatan itu, Jaksa Agung Burhanuddin mengimbau agar para Pengurus IAD senantiasa menjaga kedudukan dan kepercayaan yang telah diberikan dengan selalu memberikan teladan bagi masyarakat.

“Berperilakulah dengan pola hidup sederhana dalam keseharian di ruang publik dan gunakan media sosial secara bijaksana, terlebih saat ini kita masih berjuang menghadapi Covid -19, bangun sense of crisis agar tidak melukai hati masyarakat,” tutup Jaksa Agung. ***

Pewarta : Syamsuri.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *