Connect with us

REGIONAL

Kemensos Salurkan Bantuan 2.000 Paket Sembako ke Pelaku Seni di Kab. Semarang

Published

on

KopiPagi UNGARAN : Sebanyak 2.000 paket sembako yang merupakan bantuan Kementrian Sosial RI diserahkan kepada para pelaku seni di Kabupaten Semarang oleh Penasehat Dharma Wanita Kemensos RI Grace Juliari Batubara di Bina Lingkungan Congol, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Kamis (08/10/2020).

Dalam penyerahan bantuan paket sembako tersebut, Grace Juliari Batubara didampingi sejumlah pejabat Kemensos RI diantaranya Direktur Perlindungan Jaminan Sosial dan Kasi TKSK & Karang Taruna Kemensos RI. Kedatangan Grace Juliari Batubara ini disambut langsung Bupati Semarang H Mundjirin, Kepala Dinas Sosial Kab Semarang, Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Semarang (DKKS) Sarwoto nDower beserta para Ketua LKK (Lembaga Kesenian Kecamatan) se Kabupaten Semarang.

Ketua DKKS Sarwoto nDower menyatakan, bahwa kegiatan ini mempunyai dasar yaitu Surat Keputusan (SK) Bupati Semarang tentang Status Tanggap Darurat Covid-19 Kabupaten Semarang. Bahkan, secara khusus pula sengaja dihadirkan 19 Ketua LKK (Lembaga Kesenian Kecamatan) se Kabupaten Semarang. Dalam masa pandemi Covid-19 ini, diakuinya telah membawa dampak buruk pada pelaku kesenian di Kabupaten Semarang.

Grace Juliari Batubara, Penasehat Dharma Wanita Kemensos RI saat memberikan sambutan. (foto : Heru Santoso).

“Dari kondisi tersebut, DKKS merasa prihatin dan mau dibawa kemana berbagai aliran kesenian di kabupaten ini. Dari sinilah keprihatinan itu muncul, yang sejak beberapa bulan mulai Covid-19 muncul, para pelaku seni sudah tidak ada aktifitas sama sekali. Dengan adanya bantuan paket sembako dari Kementrian Sosial ini, kami merasa bangga atas kepedulian terhadap para pelaku seni ini. Bantuan ini sedikit membantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, sekali lagi kami terima kasih,” terang Sarwoto nDower, dalam sambutan pembukaan.

Bupati Semarang H Mundjirin mengatakan, bahwa dengan adanya bantuan paket sembako dari Kemensos RI untuk para pelaku kesenian di Kabupaten Semarang ini, tentunya akan membawa berkah tersendiri. Selain itu, ini sedikit membantu di masa pandemi Covid-19 yang telah berlangsung beberapa bulan ini.

“Kami berharap bantuan paket sembako ini dapat membantu para pelaku seni dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di masa pandemi Covid-19 sekarang ini. Lebih dari itu, tentunya akan membawa berkah tersendiri,” tandas Mundjirin.

Sementara itu, Penasehat Dharma Wanita Kemensos RI, Grace Juliari Batubara menyatakan, bahwa penyaluran bantuan paket sembako dari Kemensos RI ini merupakan kegiatan kemanusiaan khususnya di Kabupaten Semarang.

“Harapannya bantuan ini dapat bermanfaat bagi pelaku seni di Kabupaten Semarang yang sampai sekarang terdampak Covid-19. Selain itu, dapat sedikit meringankan beban kehidupan dalam menghadapi pandemi Covid-19. Lebih dari itu, marilah kita semua berdoa agar pandemi Covid-19 ini dapat segera berakhir dan kehidupan kembali normal,” tandasnya. ***

Pewarts : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *