Connect with us

REGIONAL

Kecamatan Lemahabang Gelar Vaksinasi Tahap 2 Diikuti 300 Orang Peserta

Published

on

KopiPagi | KARAWANG : Kecamatan Lemahabang mengelar Percepatan vaksinasi tahap ke 2 untuk 300 orang yang diadakan di halaman kantor Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Karawang,Kamis (05/08/2021).

Pelaksana Tugas (Plt) Camat Lemahabang Arta Subagja menjelaskan kegiatan hari ini adalah vaksinasi tahap 2 khusus untuk warga Desa Karangtanjung, berhubung halaman di kantor Desa Karangtanjung kecil maka kami alihkan di kantor kecamatan. Kami juga memperbolehkan calon peserta vaksin dari luar desa dan luar kecamatan, total kuota yang kami siapkan sekitar 300 orang untuk di vaksin, tetap dengan prokes yang ketat.

“Kegiatan ini yang pertama kali diadakan dengan melibatkan tenaga kesehatan puskesmas, relawan dari STIKES  Horizon Karawang serta Anggota TNI bersama Polsek Lemahabang. Semoga masyarakat khususnya Kecamatan Lemahabang agar lebih antusias melaksanakan vaksin. Karena vaksinasi merupakan salah satu program pemerintah untuk mewujudkan herd immunity,” jelasnya

Kapolsek Bersama Camat Lemahabang

Sementara itu, Kapolsek Lemahabang Iptu Gulipar mengatakan dalam kegiatan tersebut TNI – Polri mengamankan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan (Prokes) seperti memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan.

Dalam kegiatan tersebut Kita terjunkan 4 orang personil dan terus bersinergi dengan pihak puskesmas dan kecamatan supaya diatur pelaksanaannya agar tidak berkerumun agar  kegiatan vaksinasi ini bisa mengurangi penyebaran pandemi corona di Kecamatan Lemahabang” terang Kapolsek.

Selanjutnya,  menurut Pelaksana Tugas (Plt) Puskesmas Lemahabang Ari Maulana menerangkan, vaksinasi tahap 2 ini sasarannya masyarakat Kecamatan Lemahabang, sementara vaksinasi tahap 1 dari Dinkes kita stop dulu. Hal ini sesuai instruksi dari Dinkes Karawang bahwa difokuskan dulu untuk vaksinasi dosis 2. Kita juga melibatkan 15 tenaga kesehatan dari puskesmas yang dibentuk menjadi 3 tim dan  dibantu 4 mahasiswa dari STIKES Horizon Karawang. ***

Pewarta : Erwin Sudarto.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *