Connect with us

REGIONAL

Jelang Milad GAM : Lentera Melenial Aceh & Pemuda Deklarasi Aceh Damai

Published

on

LHOKSEUMAWE | KopiPagi : Lentera Melenial Aceh beserta Pemuda Lhokseumawe dan Aceh Utara, menggelar Deklarasi Aceh Damai dan terus menjaga perdamaian Aceh Pancasila Jalannya, Jumat (23/10/2021). Mereka minta untuk terus memelihara perdamaian Aceh Pasca 16 tahun MoU Helsinki serta tidak melakukan kegiatan yang bertentangan dengan hukum di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Dalam deklarasi tersebut mereka mengatakan untuk menciptakan situasi aman menjelang milad GAM ke 45 pada 4 Desember 2021 nanti dengan cara mengadakan kegiatan yang bersifat sosial disaat masih mewabahnya pandemi Covid-19 di Provinsi Aceh.

“Kita mendukung kebijakan dan himbauan pemerintah terkait legalitas bendera bintang bulan dan lambang aceh yang masih belum disahkan saat ini yang masih menjadi polemik antara pemerintah Aceh dengan pemerintah pusat. Terus menjaga perdamaian Aceh, agar situasi Kamtibmas kondusif serta terjalin persatuan dan kesatuan Republik Indonesia,” ungkapnya mereka saat deklarasi berlangsung..

Menjelang milad GAM yang ke 45 ini semoga akan menjadikan dan merenung kembali apa-apa saja yang telah diperbuat untuk rakyat Aceh dalam memakmurkan dan mendamaikan Aceh. Bila dulu tujuan melakukan perlawanan untuk mendapat keistimewaan bagi rakyat Aceh dan sekarang sudah melakukan perjanjian damai serta mendapatkan sesuai dengan keinginan mereka yaitu rakyat Aceh mendapat keistimewaan penuh, itu yang kami harapkan.

“Aceh cinta damai, Biaya perang mahal, biaya memelihara perdamaian juga lebih mahal. Maka dari itu, peliharalah damai untuk kesejahteraan kita semua,” ujar mereka. *Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *