Connect with us

BIVEST

Jahe Aren Sari Raos, Emang Joss : Olahan Rumahan Diminati di Masa Pandemi

Published

on

KopiPagi | PANDEGLANG : Minuman herbal ‘Jahe Aren Sari Raos’ kasiatnya memang joss. Minuman dengan bahan baku rempah-rempah, produksi rumahan asal Kampung Kehuripan Desa Parigi Kecamatan Saketi Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, selama masa pandemi Covid-19 justru banyak diminati.

Peminat minuman Jahe Aren Sari Raos ternyata bukan saja dari daerah Pandeglang, tetapi sudah merambah hingga Serang, Tanggerang, Jabodetabek, Bandung dan Jawa Tengah  serta Lampung. Hhal ini terbukti dengan meningkatnya omset penjualan dan banyaknya permintaan belakangan ini.

Minuman herbal ‘Jahe Aren Sari Raos’ produksi rumahan ini, baru berjalan sekitar dua tahun tetapi sudah banyak diminati oleh konsumen. Kemungkinan meningkatnya penjualan atau permintaan minuman herbal ini bisa jadi karena saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19.

Dan bagi kosumen yang sudah mencobanya bisa merasakan khasiatnya. Mereka meyakini bahwa minuman herbal ini bisa meningkatkan stamina dan membuat badan terasa bugar setelah meminumnya.

Dalam masa pandemi Covid-19 saat ini memang sudah seharusnya warga masyarakat dianjurkan untuk menjaga stamina tubuh agar benar-benar tetap bugar. Salah satunya dengan meminum minuman herbal seperti halnya ‘Jahe Aren Sari Raos’ untuk menjaga stamina tetap bugar  Hal ini yang  diduga menjadi meningkatnya peminat. Untuk saat ini omset penjualan Jahe Aren Sari Raos, sudah mencapai ratusan juta.

Usaha minuman herbal ini bermula ketika pemilik minuman herbal Jahe Aren Sari Raos, Jaki, saat itu sedang sakit. Dirinya sering mengkonsumsi jahe yang diolah menjadi minuman herbal. Ia rutin mengkonsumsi minuman hasil ramuannya tersebut dan ternyata terasa enak di badan serta rasa sakitnya pun hilang.

“Aalhamdulilah, dengan syariat meminum minuman herbal hasil racikan saya dengan bahan dasar dari jahe dan gula aren, penyakitnya pun sembuh,” ujar Jaki setengah berpromisi.

“Berdasarkan pengalaman pribadi itulah saya berniat untuk memproduksi dan mengolah  jahe dan gula aren ini dengan jumlah banyak untuk dipasarkan sekaligus untuk membangkitkan perekonomian, minuman herbal itupun dikemas serta diberi nama ‘Jahe Aren Sari Raos,” lanjut Jaki kepada media ini. Minggu (11 /04/2021).

Ia menambahkan, minuman herbal Jahe Aren Sari Raos disajikan dengan berbagai varian dan rasa yang berbeda, serta diolah tanpa menggunakan bahan kimia. Maka dengan ramainya permintaan minuman herbal Jahe Aren Sari Raos, otomatis bisa meningkatkan ekonomi lingkungan sekitar karena bisa ikut bekerja di rumah produksi Jahe Aren Sari Raos atau bisa menjadi agen untuk ikut memasarkannya.

“Selain khasiatnya minuman herbal Jahe Aren Sari Raos juga dapat meningkatkan perekonomian warga sekitar yang mana dapat bekerja membantu produksi dan pemasaran nya,” tutur Jaki.

Jaki berharap, dengan adanya produksi minuman herbal Jahe Aren Sari Raos ini bisa bermanfaat buat kesehatan dan perekonomian warga sekitar khususnya dan masyarakat pada umumnya.

“Semoga usaha minuman herbal ini bisa bermanfaat untuk kesehatan dan membangkitkan perekonomian di lingkungan sekitar meski di masa pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Sementara Ahmad, salah seorang warga sekitar yang setelah menikmati minuman herbal Jahe Aren Sari Raos menuturkan, minuman herbal ini terasa hangat dan segar.

“Minuman herbal Jahe Aren Sari Raos ini terasa hangat saat diminum dan sesudahnya badan terasa lebih bugar. Nah, ini juga memudahkan masyarakat Pandeglang yang ingin menikmati minuman herbal tanpa bahan kimia,” papar Ahmad.

Adanya rumah produksi minuman herbal Jahe Aren Sari Raos ini, seharusnya mendapatkan perhatian dari Pemerintah Daerah, agar lebih bisa dikembangkan dan diperkenalkan ke khalayak luas.

“Secara otomatis dengan adanya rumah produksi minuman herbal ini, bisa mendongkrak perekonomian di lingkungan sekitar karena bisa menyerap tenaga kerja. Ini salah satu hal yang perlu mendapatkan dukungan atau support dari Pemerintah Daerah, karena jelas ini sangat membantu meningkatkan perekonomian warga sekitar serta baik untuk kesehatan apalagi di masa pandemi Covid-19,” tutur Ahmad.

Marilah kita Bersama-sama untuk mengembangkan dan memperkenalkan minuman herbal Jahe Aren Sari Raos di Kabupaten Pandeglang dan ke daerah luar tentunya..

“Pemerintah Daerah juga harus segera merespon dan mendukung apabila ada warganya yang mempunyai potensi untuk membantu menjaga kesehatan warga, sekaligus meningkatkan perekonomian di lingkungannya yang mana dapat menciptakan lapangan pekerjaan,” ujarnya. *Asr/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *