Connect with us

NASIONAL

Hasil Pemeriksaan CT Value 25 : Ketua Satgas Doni Monardo Positif Covid-19

Published

on

KopiPagti  | JAKARTA : Kabar duka datang dari Kepala Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) Doni Monardo. Dia mengumumkan dirinya positif terinfeksi corona virus disease (Covid-19). Ia mengungkap hasil pemeriksaan menunjukkan CT Value 25. Demikian disampaikan langsung oleh Doni Monardo melalui keterangan persnya pada Sabtu (23/01/2021).

“Dari hasil tes PCR tadi malam, pagi ini mendapatkan hasil positif Covid-19 dengan CT Value 25. Saya sama sekali tidak merasakan gejala apapun dan pagi ini tetap beraktivitas normal dengan olahraga ringan berjalan kaki 8 kilometer,” ujar Doni yang melakukan tes swab PCR pada Jumat (22/1/2021) malam.

Menurut Doni, aktivitas dirinya selama sepekan terakhir memang padat. Diduga Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 ini tertular saat memimpin penanggulangan bencana gempa bumi Sulawesi Barat dan banjir Kalimantan Selatan.

Selain Doni, satu stafnya yang mendampingi tugas saat kunjungan ke Sulbar dan Kalsel juga dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

Doni kini tengah melakukan isolasi mandiri sambil terus memantau perkembangan penanganan Covid-19 dan penanganan bencana di berbagai daerah.

“Saya sama sekali tidak merasakan gejala apa pun dan pagi ini tetap beraktivitas normal dengan olahraga ringan berjalan kaki 8 kilometer,” tuturnya.

Doni yang baru kembali dari Mamuju, Sulbar, Jumat sore, menuturkan dirinya selama ini begitu disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dan mencuci tangan.

Pada Jumat sore, Doni dan seluruh staf yang mendampinginya selama kunjungan kerja di Sulbar dan Kalimantan Barat juga menjalani tes PCR. Hasilnya, salah satu stafnya juga dinyatakan positif.

Ia pun mengimbau masyarakat agar tetap hati-hati dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Covid-19 ini begitu dekat di sekitar kita. Selama ini saya berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan dan tetap bisa tertular.

“Covid-19 ini begitu dekat di sekitar kita. Selama ini saya berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalan protokol kesehatan dan tetap bisa tertular. Dengan kejadian ini saya meminta masyarakat agar jangan kendor dalam memakai masker, menjaga jarak dan jauhi kerumunan, serta rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir,” ujarnya.

CT Value 25

CT Value belakangan ini banyak disebut-sebut ketika seseorang didiagnosis positif Covid-19. Ketika seseorang dinyatakan positif, pertanyaan yang sering dilontarkan belakangan ini adalah “berapa CT value-nya?”

Dalam pemeriksaan Covid-19, metode yang umum digunakan adalah deteksi molekuler yang disebut real-time reverse-transcriptase polymerase chain reaction (realtime RT-PCR). Beberapa laboratorium menggunakan tes RT-PCR kuantitatif yaitu dengan menyatakan nominal dari cycle threshold value atau CT value.  *Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *