Connect with us

MEGAPOLITAN

E-Learning SDN Tanjung Priok 04 Pagi Menyenangkan Para Siswa-siswi

Published

on

KopiPagi | JAKARTA : Diera masa pandemi Covid-19, dihadapkan pada ketidakpastian yang berimbas pula pada pendidikan. Demi keselamatan siswa-siswi, proses belajar mengajar diselenggarakan secara jarak jauh atau e-Learning. Hingga kini seluruh sekolah masih menyelenggarakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)

SD Negeri Tanjung Priok 04 Pagi, Jl. Bahari Gg. Ii Ujung, Tanjung Priuk, Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara berinovasi membuat konsep pembelajaran Jarak Jauh yang menyenangkan bagi siswa. Saat ditemui Koran Pagi, Kepala Sekolah menjelaskan bahwa berdasarkan evaluasi pembelajaran jarak jauh yang lalu, telah siapkan suatu metode pembelajaran online meski di mulai dari rumah. Namun tidak membosankan bagi siswa.

“Aplikasi yang digunakan Whatspp dan Berbagai Materi yang dikemas dalam bentuk Video Pembelajaran”  pungkas Suparti baru baru ini.

Program pembelajaran yang dibuat oleh segenap pendidik di SDN Tanjung Priok 04 pagi  tampaknya bukan sekadar isapan jempol belaka. Sebagaimana yang diungkapkan beberapa orang tua siswa, senada  mereka mengungkapkan bahwa selama masa pandemi Covid-19 ini meski tidak tatap muka namun anak-anaknya antusias dalam mengikuti pembelajaran jarak jauh.

Rani, orang tua siswa kelas II mengaku merasa cukup lega walaupun pembelajaran dimulai dari rumah tapi anaknya tidak bermalas-malasan mengikuti pelajaran. Materi pelajaran yang disampaikan gurunya pake zoom, video dan sesekali whatspp.

”Sejak bulan April kami pun memberikan biaya pulsa atau paket internet kepada pendidik dan peserta didik dengan memperhatikan kondisi siswa yang sekiranya memang layak, sebagaimana yang di instruksikan Kadisdik pada surat Edaran Nomor 39 tahun 2020,” ungkap Bendahara Sekolah.

Inovasi dan terobosan pembelajaran jarak jauh yang dilakukan SD Negeri Tanjung Priok 04 Pagi adalah upaya segenap komunitias pendidik di sekolah tersebut, sebagai upaya mencapai layanan pendidikan meski disaat pandemi Covid-19 tidak mengendorkan semangat dalam mencerdaskan anak bangsa.

Pewarta : Muslim.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *