Connect with us

MARKAS

Polrestro Jakbar Gelar Vaksinasi Booster Serentak di Kantor Baru Mapolres

Published

on

JAKARTA | KopiPagi : Polres Metro Jakarta Barat menggelar kegiatan vaksinasi booster serentak yang berlokasi di kantor baru Polres Metro Jakarta Barat, di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (11/03/2022). Ratusan warga tampak mengantre untuk mendaftarkan diri mengikuti vaksinasi booster. Mereka duduk di bangku yang telah disediakan oleh panitia.

Tampak terlihat Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Hendro Pandowo meninjau sekaligus mengikuti virtual zoom yang dilaksanakan serentak dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo mengatakan kegiatan vaksinasi ini merupakan program Kapolda Metro Jaya Irjen M Fadil Imran dengan tagline ‘Nyok Vaksin Booster’.

Meski demikian, Ady memastikan warga yang ingin melakukan vaksinasi baik dosis pertama maupun kedua juga dapat ikut mendaftarkan diri di lokasi tersebut.

“Kita tetap membuka, intinya kita tetap membuka ada beberpa warga yang belum vaksin ke dua kita tetap melayani,” ujarnya  di lokasi, Jumat (11/03/2022).

Sebanyak 350 dosis disediakan dalam kegiatan vaksinasi tersebut. Adapun kegiatan vaksinasi hanya dilakukan selama satu hari dan akan diteruskan ke Polsek yang ada di Jakarta Barat.

Dalam program vaksinasi itu, Kapolres berharap dapat tercipta herd immunity secara komunal, terlebih sebentar lagi, akan memasuki bulan suci Ramadhan.

“Harapannya kita menjadi sehat, bisa terus produktif, tenang dengan situasi ini. Mudah-mudahan ini menjadi bagian disiplin kita semua menjadi tetap taat prokes yang pasti semua kita berharap bisa kembali normal,” tuturnya.

Terpisah, warga yang ikut melakukan vaksinasi, Mila (36) mengaku mengikuti vaksinasi booster karena baru ada waktu. Dirinya yang sehari-hari bekerja sebagai karyawan di salah satu perusahaan mengaku terbantu dengan adanya program vaksinasi booster tersebut.

“Ya, terbantu, jadi gak perlu cari tempat lagi buat vaksin dosis ketiga, soalnya saya kerja pagi sampai sore,” ucapnya. *Hms/Ash/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

MARKAS

Alumni FH UNPAD Diharapkan Berkontribusi Kepada Bangsa & Negara

Published

on

By

JAKARTA | KopiPagi : Alumni Fakultas Hukum (FH) Universitas Padjadjaran (UNPAD) diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan kepada nusa, bangsa dan negara.

Harapan tersebut diungkapkan Wakil Jaksa Agung RI, Dr Sunarta SH MH, dalam sambutannya
pada acara “Silaturahmi Pengurus Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran dengan Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran di Kejaksaan RI”, yang berlangsung di Kejaksaan Agung (Kejagung) Jakarta, Selasa (30/04/2024).

Wakil Jaksa Agung Sunarta mengatakan, FH Unpad telah menanamkan nilai-nilai keluhuran budi, kebersihan, kejujuran, kesucian, keteguhan, dan ketabahan hati yang tentunya bisa terwujud berkat sinergi serta kolaborasi antar alumni FH Unpad dari berbagai latar belakang profesi.

Dalam kesempatan ini, Wakil Jaksa Agung juga memperkenalkan beberapa Alumni dari total 93 Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran yang berkarier di Kejaksaan, antara lain:
Azhari dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen.

  • Herry Hermanus Horo selaku Asisten Umum Jaksa Agung RI.
  • Dandeni Herdiana selaku Kasubdit Lapdumas pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus.
  • Yudhi Kurniawan selaku Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Cirebon.
  • Riyo Syaputra selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha Wakil Jaksa Agung.
  • Erwin Widihantono dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen.
  • Roland Ritonga dari satuan kerja Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.
  • Adam dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.
  • Alvi dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.

•Vidya dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum.

  • Tjejep Saepul Hidayat dari satuan kerja Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen.

Selanjutnya, Wakil Jaksa Agung Sunarta menyampaikan bahwa Ikatan Alumni FH Unpad memiliki nilai strategis untuk menjadi jembatan bagi antar alumni maupun bagi civitas akademika Fakultas Hukum Universitas Padjajaran.

Sunarta mendorong agar Pengurus Ikatan Alumni FH Unpad dapat merencanakan dan melaksanakan program-program nyata guna mempersatukan dan memperkuat jalinan silaturahmi antar alumni yang akan memberikan manfaat bagi individu maupun bagi sesama.

“Melalui program-program yang nyata, apa yang diamanahkan kepada kita semua bahwa Universitas Padjajaran adalah Pembina Nusa Bangsa tentunya dapat kita laksanakan. Saya berharap slogan UNPAD, GO, FIGHT, WIN bukanlah slogan semata melainkan semangat untuk dapat mewujudkannya,” katanya.

Mengakhiri sambutannya, Wakil Jaksa Agung Sunarta atas nama pribadi dan mewakili seluruh alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran di Kejaksaan RI mengucapkan Mohon Maaf Lahir dan Batin dalam suasana bulan syawal ini.

Wakil Jaksa Agung berharap pertemuan ini dapat mempererat tali silaturahmi sebagai Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran dalam rangka memberikan kontribusi terbaik bagi negara dan masyarakat.

“Acara silaturahmi ini merupakan wujud dari rasa persaudaraan, persahabatan yang secara emosional, kita semua terikat dalam satu wadah Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada semua rekan-rekan alumni khususnya kepada Pengurus Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Padjajaran atas terselenggaranya acara pada hari ini,” tuturnya. *Kop.

Editor : Syamsuri.

Continue Reading

MARKAS

Antisipasi Kriminalitas : Tim Patroli Polres Jakarta Barat Gelar Patroli Dialogis

Published

on

By

JAKARTA | KopiPagi : Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat melaksanakan kegiatan patroli dialogis di pemukiman warga, Rabu (01/04/2024 sekira pukul 02.00 WIB. Dalam kesempatan ini tim patroli perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat melaksanakan patroli dialogis di Jalan Panjang Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat AKBP M. Hari Agung Julianto mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi dan meminimalisir terjadinya aksi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama pada jam-jam rawan terjadinya kriminalitas.

Dalam kegiatan patroli tersebut, tim patroli mendatangi pemukiman-pemukiman warga untuk berdialog langsung dengan warga.

“Mereka mengumpulkan informasi terkait situasi keamanan di lingkungan tersebut, serta memberikan himbauan dan sosialisasi terkait langkah-langkah preventif yang dapat dilakukan oleh warga untuk menjaga keamanan lingkungan mereka ,” Ujar Agung saat dikonfirmasi, Rabu (01/04/2024).

Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat juga memberikan pemahaman kepada warga tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka sendiri.

Mereka memberikan contoh-contoh tindakan preventif yang dapat dilakukan, seperti meningkatkan kewaspadaan, memasang pencahayaan yang cukup di sekitar rumah, dan tidak memberikan kesempatan bagi pelaku kejahatan dengan menjaga keamanan barang berharga.

Selain itu, tim patroli juga memberikan informasi tentang cara menghubungi kepolisian setempat apabila terjadi situasi darurat atau kejadian yang memerlukan bantuan kepolisian.

Dengan adanya kegiatan patroli dialogis seperti ini, diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, serta mengurangi potensi terjadinya aksi kriminalitas di lingkungan mereka. *Hms/Ash/Kop.

Continue Reading

MARKAS

Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

Published

on

By

JAKARTA | KopiPagi : Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendorong Tentara Nasional Indonesia (TNI) untuk senantiasa meremajakan dan memodernisasi alat utama sistem senjata (Alutsista) guna menjaga kedaulatan bangsa Indonesia. Indonesia sebagai negara berdaulat perlu memiliki kemampuan militer yang tangguh dan profesional.

“TNI harus terus meningkatkan kemampuan, profesionalisme, dan kesiapsiagaan dalam mengemban berbagai tugas dengan memegang teguh amanat Sapta Marga dan Sumpah Prajurit. Termasuk meningkatkan pemenuhan Alutsista dalam menangkal dan menindak beragam ancaman terhadap kedaulatan negara,” ujar Bamsoet usai bertemu Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Jakarta, Selasa (30/o04/2024).

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, TNI tengah memasuki tahap akhir penyelesaian Minimum Essential Force (MEF). Diharapkan pada tahun ini jumlah kekuatan Alutsista MEF masing-masing matra TNI sudah bisa terpenuhi.

“Antara lain Matra Darat dengan 723.564 senjata ringan, 1.354 meriam/roket/rudal, 3.738 kendaraan tempur dan 224 pesawat terbang. Marta Laut dengan 182 unit KRI, 8 kapal selam, 100 pesawat udara dan 978 kendaraan tempur marinir. Sedangkan Matra Udara dengan 344 pesawat tempur, 32 radar, 72 peluru kendali, dan 64 penangkis serangan udara,” kata Bamsoet.

Penerima penghargaan Brevet Baret Ungu Korps Marinir Warga Kehormatan TNI AL, Brevet Wing Penerbang Kelas 1 Pesawat Tempur Warga Kehormatan TNI-AU, serta Brevet Hiu Kencana Satuan Kapal Selam Warga Kehormatan TNI-AL ini menambahkan, selain penguatan Alutsista, perlu juga dilakukan peningkatan kesejahteraan prajurit TNI, khususnya dalam kepemilikan rumah. Selama ini para prajurit TNI hanya mendapatkan fasilitas rumah dinas yang harus dikembalikan kepada negara saat purna tugas.

“Kepemilikan rumah ini harus menjadi salah satu prioritas dalam meningkatkan kesejahteraan prajurit TNI. Sehingga, ketika mereka pensiun tidak bingung harus tinggal dimana karena rumah dinas yang ditempati harus dikembalikan ke negara. Begitu pula jika terjadi sesuatu kepada prajurit TNI saat bertugas menjaga kedaulatan negara, maka keluarga yang ditinggalkan tidak harus mengalami kesulitan terkait rumah tinggal,” papar Bamsoet.

Dosen pascasarjana Universitas Pertahanan RI (UNHAN) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini juga mendorong pemerintah meningkatkan tunjangan kinerja dan uang lauk pauk bagi prajurit TNI. Sekalipun sudah ada sejumlah komponen tunjangan yang diberikan kepada para prajurit TNI, namun tunjangan tersebut masih kurang memadai dalam memenuhi kebutuhan hidup bersama keluarga.

“Tugas para prajurit TNI dalam menjaga keutuhan NKRI sangatlah berat. Bahkan, nyawa pun harus rela dikorbankan guna mempertahankan kedaulatan bangsa. Karenanya, peningkatan kesejahteraan para prajurit TNI harus terus dilakukan pemerintah sebagai salah satu bentuk penghargaan kepada para prajurit TNI,” pungkas Bamsoet. *Kop.

Continue Reading

Trending