Connect with us

KESEHATAN

Perencanaan Matang Ciptakan Keluarga Berkualitas, Bahagia dan Sejahtera

Published

on

PONTIANAK | KopiPagi : Perencaan matang yang diawali dengan pernikahan, kehamilan dan kesehatan kehamilan diperlukan agar mampu mewujudkan keluarga berkualitas, bahagia dan sejahtera.

Demikian dikatakan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) wilayah Kalimantan Barat (Kalbar), Ny Ratu Masyhudi, dalam sambutannya pada acara penyuluhan dan pelayanan keluarga berencana (KB) oleh IAD Kalimantan Barat bertempat di kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Barat di Pontianak, Kamis (21/10/2021).

“Terciptanya keluarga berkualitas, bahagia dan sejahtera sejalan dengan program Presiden Joko Widodo,” ujar Ratu Masyhudi dihadapan sekitar 50 orang anggota IAD wilayah Kalimantan Barat dan diikuti secara virtual oleh IAD se Kalimantan Barat.

Oleh karena itu, Ratu Masyhudi mengajak IAD se Kalimantan Barat segera mengambil langkah-langkah nyata yang diperlukan untuk mewujudkan ibu sehat, anak sehat, keluarga sehat dan sejahtera.

“Hanya dengan cara itu kita akan bisa mewujudkan Indonesia menjadi tempat hidup yang lebih baik,” ucap Ratu Masyhudi.

Sementara itu Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Barat (Kalbar), Dr Masyhudi SH MH, menyampaikan, program Keluarga Berencana (KB) yang telah dilaksanakan bertahun-tahun lalu, sekarang ini gemanya agak berkurang.

“Sehingga kita bangkitkan lagi semangatnya dan untuk menyadarkan kepada warga bahwa KB itu bukan menolak anak tapi dengan tujuan dan manfaat sangat baik yaitu demi mewujudkan keluarga sehat, bahagia, sejahterah dan menghasilkan keluarga yang berkualitas,” kata Masyhudi.

Menurut Dia, mempersiapkan keluarga berkualitas sejahtera dan bahagia, juga bertujuan untuk memberikan penyadaran kepada warga begitu pentingnya program KB sebagai program pemerintah untuk menjamin perlindungan kemakmuran dan kesejahteraan warga masyarakat.

“Alat kontrasepsi banyak pilhannya, sehingga masyarakat bisa memilih salah satu alat kontasepsi yang cocok, diantaranya, kondom, Pil KB, suntik KB, implan, IUD, vasektomi dan tubektomi, dipastikan aman dan halal,” tegas Masyhudi.

Kepala Dinas (Kadis) Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Tenny C. Soriton, mengapresiasi iniasi kegiatan penyuluhan dan pelayanan Keluarga Berencana (KB) yang digelar IAD wilayah Kalimantan Barat.

“Sebagai pelayanan publik, kami wajib memberikan pelayanan kepada masyarakat. Program KB ini bukan hanya menjadi tugas dan tanggung jawab kami saja, tetapi juga menjadi tanggung jawab kita bersama. Kita harus bermitra untuk menghasilkan Sumber Daya Masyarakat (SDM) yang berkualitas di Kalbar,” kata Tenny C Soriton.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan inovasi yang baru dari Kejati Kalbar dan menjadi kebanggaan karena lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

“BKKBN bukan hanya melayani pelayanan kontrasepsi tetapi juga bagaimana mempersiapkan individu sejak diri, dimulai dari anak-anak sampai lansia agar berkualitas,” tandasnya.***

Pewarta : Syamsuri.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *