Connect with us

KANDIDAT

Ikhwan Menang Mutlak pada Pemilihan Badan Musyawara Nagari Ujung Gading

Published

on

KopiPagi | PASBAR : Bamus Terpilih, Ikhwan siap wujudkan Visi dan Misi usai menang mutlak pada Pemilihan Badan Musyawara (Bamus) Nagari Ujung Gading yang dilaksanakan di Kantor Wali Nagari Ujung Gading, Kecamatan Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Kamis (08/04/2021). 

Ikhwan yang maju dari Dapil Jorong Tampus dan Jorong Tanjung Damai, bersama Empat orang kandidat Bamus lainnya yaitu, Insafri Alam, Paris, Al Fajri dan Endra Novri berhasil memperoleh suara terbanyak pada proses pemilihan. Ikhwan berhasil memperolehan 21 suara, dari jumlah total keseluruhan sebanyak 39 orang pemilih.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada masyarakat yang telah memilih dan mempercayai saya sebagai perwakilan Anggota Bamus Nagari Ujung Gading untuk periode 2021-2027, maka dari itu kita siap menjalankan visi dan misi yang telah kita sampaikan,” ujar Ikhwan kepada wartawan, Jum’at,(09/04/2021).

Ikwan menambahkan, dalam upaya untuk mewujudkan visi dan misinya tersebut, dirinya mengharapkan dukungan, bantuan serta masukan dari semua pihak, terutama dari Masyarakat dan Pemerintahan Nagari, karena tanpa bantuan dari segenap pihak tentu dirinya bukan siap-siapa, dan tidak akan bisa berbuat apa-apa.

“Visi kita adalah, Bekerjasama dan bergotong-royong dalam rangka mewujudkan masyarakat Nagari Ujung Gading yang harmonis, sejahtera, berkeadilan, berbudaya dan berakhlak mulia, maka dari itu, untuk mewujudkannya saya meminta kebersamaan dan dukungan dari kita bersama,”ucap Bamus Millenial itu.

Suasana antrian peserta untuk memilih

Sementara itu, salah seorang masyarakat setempat, Ashabil Yamin mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh penyelenggaraan Pemilihan Bamus dengan cara demokrasi tersebut, dan mengucapkan selamat kepada Ikhwan dan anggota Bamus terpilih lainnya.

“Saya optimis, ditangan anggota Bamus terpilih ini, Nagari Ujung Gading kedepannya dapat menjadi Nagari yang maju, sejahtera, transparan dan bermartabat. terlebih dengan partisipasi dan gebrakan tokoh muda yang saat ini banyak terpilih menjadi anggota Bamus Nagari Ujung Gading,”pungkasnya.

Ashabil Yamin berharap, semoga Bamus terpilih ini nantinya bisa menjalankan tugas dan fungsinya sebagai penjeput dan penyalur aspirasi masyarakat, serta mengawasi kinerja pemerintah nagari dan merima laporan akhir tahun dari Wali Nagari.

“Semoga ditangan Ikhwan selaku Bamus terpilih dan tokoh Millenial mewakili Jorong Tampus dan Jorong Tanjung Damai, dapat membawa perubahan positif untuk masyarakat lebih sejahtera kedepannya,”harap pengacara muda itu. ***

Pewarta : Zoelnasti.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *