Connect with us

MEGAPOLITAN

1.500 Warga Binaan Rutan Kelas I Kota Depok Ikuti Vaksinasi Covid-19

Published

on

KopiPagi | DEPOK : Sebanyak 1.500 narapidana atau warga binaan pemasyarakatan di Rutan Kelas I Depok mengikuti vaksinasi Covid-19. Kegiatan ini kerja sama Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dengan Korps Brimob Polri.

“Kegiatan tersebut dilakukan guna mempercepat pemberian vaksinasi Covid-19 di Kota Depok,” ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Umi Zakiati di Balai Kota Depok, Jumat (06/08/2021).

Menurut Umi, vaksinasi diberikan kepada 1.500 napi di Rutan Kelas I Depok pada pelaksanaan Gerai Vaksinasi bersama Korps Brimob Polri.

“Dalam pemberian vaksinasi tersebut, pihaknya juga bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Brimob. Adapun vaksin yang digunakan adalah Vaksin Astra Zeneca,” jelasnya.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan kelas 1 Depok Muhammad Irvan Muayat mengatakan, semua warga binaan mengikuti proses vaksinasi Covid-19. “Totalnya, sebanyak 1.500 warga binaan yang akan diberikan vaksin,” ucapnya. (depoktren/von/kop).

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *