Connect with us

MARKAS

Operasi Zebra Candi 2021 Serentak se-Jateng : Dilaksanakan Preemtif & Preventif

Published

on

SALATIGA | KopiPagi : Operasi Zebra Candi 2021 secara serentak digelar se Polda Jateng selama 14 hari yang dimulai Senin (15/11/2021) hingga Minggu (28/11/2021) mendatang, dan pada operasi tersebut penekanannya sesuai arahan Kapolda Jateng bukan hanya melaksanakan penegakan hukum saja, namun juga dilaksanakan kegiatan Preemtif dan Preventif.

Demikian ditegaskan Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi kepada koranpagionline.com, usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2021 di Mapolres Salatiga, Senin (15/11/2021).

“Dalam Operasi Zebra Candi 2021 ini, penekanannya bukan hanya dalam penegakan hukum saja. Namun, lebih kepada kegiatan Preemtif dan Preventif serta pada para petugas tetap tegas dan humanis. Operasi ini digelar secara serentak selama 14 hari, mulai 15 – 28 Nopember 2021,” kata AKBP Indra Mardiana.

Ditambahkan, pada Operasi Zebra Candi 2021 itu hendaknya baik petugas pelaksana maupun masyarakat di Salatiga serta yang sedang melewati wilayah Salatiga untuk sama-sama tertib dan mematuhi kelengkapan kendaraan dalam berlalulintas. Bahkan, karena masih dalam pandemi Covid-19, tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).

“Harapannya, dalam Operasi Zebra Candi 2021 ini, Polres Salatiga berupaya secara maksimal dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas. Selain itu, ke depan membuat Kota Salatiga semakin nyaman, aman dan tenang serta tetap kondusif,” ujarnya.

Lebih lanjut ditekankan, khususnya kepada bengkel-bengkel sepeda motor di Kota Salatiga hendaknya tidak melayani konsumen untuk merubah knalpot sepeda motornya menjadi ‘brong’. Nantinya, petugas Satlantas Polres Salatiga akan melakukan patroli dan sambangi bengkel-bengkel sepeda motor tersebut. Kepada masyarakat, hendaknya tetap menggunakan kendaraan bermotor yang standar karena akan lebih aman dan nyaman.

Dalam kegiatan apel tersebut nampak hadir selain Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana, nampak Wakapolres serta seluruh PJU Polres Salatiga. Juga, Walikota Salatiga H Yuliyanto, Ketua DPRD Dance Ishak Palit, Kajari Much Riza, Ketua Pengadilan Negeri (PN) Riyono, serta Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada. Usai mengikuti apel, Kapolres Salatiga beserta Forkopimda Salatiga dengan mengendarai sepeda motor Dinas Yanmas Polres Salatiga melakukan patroli keliling Salatiga dan finish di Mapolsek Sidorejo untuk membagikan bantuan paket sembako kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

“Dalam pembagian bantuan paket sembako ini, Polres Salatiga menyediakan sebanyak 4.000 paket. Jumlah tersebut dibagikan kepada masyarakat di empat kecamatan di Kota Salatiga dan masing-masing kecamatan disalurkan sebanyak 1.000 paket sembako dan untuk masyarakat yang benar-benar membutuhkan bantuan dan terdampak pandemi Covid-19,” tandas AKBP Indra Mardiana. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *