Connect with us

REGIONAL

Dirut PDAM Guswakhid Hidayat : Menjadi Pengurus FKP itu Pengabdian

Published

on

KopiPagi | UNGARAN : Dengan dikukuhkannya Forum Komunikasi Pelanggan (FKP) PDAM Kab Semarang, harapannya dapat menjadi ‘jembatan’ pelanggan PDAM kepada PDAM Kabupaten Semarang. Bahkan, melalui FKP ini para pelanggan PDAM dapat menyampaikan berbagai keluhan dan masukan demi pelayanan air bersih dari PDAM kepada para pelanggan di Kabupaten Semarang.

 

Direktur Utama (Dirut) PDAM Kabupaten Semarang Guswakhid Hidayat menyatakan, bahwa dengan kehadiran FKP PDAM ini pihaknya sangat apresiasi. Hal ini tentunya akan membantu PDAM dalam mengatasi berbagai masalah yang timbul dari para pelanggan PDAM. Baik itu masalah pemasangan baru, tarif, aliran air maupun yang lain. Selain itu, secara keseluruhan adalah pelayanan PDAM kepada pelanggan maupun masyarakat secara umum.

 

Dirut PDAM Guswakhid Hidayat saat membacakan nama-nama pengurus FKP PDAM Kab Semarang. (Foto Heru Santoso)

“Kami sangat apresiasii atas hadirnya FKP PDAM Kab Semarang ini. Dan perlu diingat bahwa FKP ini adalah pengabdian, semoga dengan menjadi pengurus FKP ini akan menjadi amal kebaikan dalam membantu melayani masyarakat dan khususnya pelanggan PDAM,” ujar Guswakhid Hidayat kepada korapagionline.com, usai acara pengukuhan pengurus FKP PDAM Kab Semarang periode 2021-2024, kemarin.

 

Sementara itu, Ketua Dewas Pengawas (Dewas) PDAM Kab Semarang Denny Ariawan menyatakan, bahwa bagaimana nantinya atau ke depan dapat membangun komunikasi antara FKP dengan PDAM serta pelanggan dengan baik. Dengan FKP ini, maka para pelanggan dapat menyalurkan aspirasinya demi pelayanan yang baik dari PDAM.

 

“Harapan kami, melalui FKP ini segala permasalahan dari pelanggan dapat diatasi dengan lebih cepat. Utamanya pelayanan air bersih kepada pelanggan akan semakin cepat dan lancar,” tandas Denny Ariawan.  ***

 

Pewarta : Heru Santoso.

Exit mobile version