Connect with us

HUKRIM

Deteksi Dini : Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Gelar Razia Insidentil

Published

on

SIMALUNGUN | KopiPagi : Sebagai salah satu deteksi dini gangguan keamanan, Tim Satgaskamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara, gelar razia insidentil dengan menggeledahan kamar hunian WBP, Selasa (10-10-2023) malam.

Kegiatan ini bertujuan agar memastikan Lapas Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar senantiasa bersih dari barang-barang terlarang.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Ucok P. Sinabang Kepala Kesatuan Pengamanan (Ka. KPLP) Lapas Narkotik Kelas IIA Pematang Siantar.

Sebelum razia dilaksanakan,  KPLP memberikan arahan kepada petugas. Saat arahan, KPLP mengingatkan para petugas agar saat razia berlangsung tetap mengedepankan humanis.

“Amankan barang yang di larang dimiliki para warga binaan. Jika ditemukan selanjutnya akan dimusnahkan” kata KPLP Ucok P. Sinabang.

Sementara  untuk memperlancar pelaksanaan razia, KPLP membagi petugas ke dalam 2 tim. Masing-masing tim berjumlah 10 orang.

Sebelum dilaksanakan razia di dalam kamar warga binaan, satu-satu warga binaan disuruh keluar dari dalam kamar. Selanjutnya petugas masuk ke dalam kamar untuk melakukan pemeriksaan terhadap barang-barang warga binaan. Saat razia, petugas mengamankan 2 unit mancis, pisau, sendok, gunting kuku, kawat. Selanjutnya barang yang disita dari warga binaan sel dimusnahkan. *Kop.

Editor : Nilson Pakpahan.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *