Connect with us

KESEHATAN

Tren Kasus HIV di RI Naik Terus : Bamsoet Minta Kemenkes Serius Tangani HIV

Published

on

JAKARTA | KopiPagi : Tren kasus penularan Human Immunodeficiency Virus (HIV) di Indonesia masih cenderung tinggi. Hal tersebut didukung dengan data dari Kementerian Kesehatan yang mencatat adanya tambahan empat ribu pasien baru setiap bulannya. Demikian diungkapkan Direktur Pencegahan Penyakit Menular Kemenkes, Imran Pambudi.
Merespon adanya kenaikan kasus HIV tersebut, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta pemerintah dalam hal ini Kemenkes untuk secara serius menangani kasus HIV yang ada di tiap daerah. Dilakukan pendataan kembali sebaran kasus penularan HIV agar diketahui daerah yang memiliki jumlah kasus HIV yang tinggi sehingga dapat diprioritaskan untuk dilakukan penanganan hingga pencegahannya.
Bamsoet meminta Kementerian Kesehatan melalui Dinas Kesehatan untuk dapat berupaya secara maksimal baik pemeriksaan rutin terhadap pasien terkonfirmasi positif HIV, maupun terhadap pasien yang baru terpapar, agar pasien yang terpapar maupun pasien pengidap HIV dapat lebih terpantau dan melakukan pengobatan sedini mungkin.
Kemenkes untuk berupaya secara optimal melaksanakan kegiatan skrining dan testing terhadap klien suspek HIV di tiap daerah, sebagai upaya deteksi dini kasus dan penanggulangan kasus HIV. Mengingat seperti diketahui sesuai catatan Kemenkes, adanya tambahan empat ribu pasien setiap bulannya.
Pemerintah, pinta Bamssoet, untuk kembali memasifkan program edukasi hingga pesan yang baik kepada masyarakat, utamanya kelompok usia remaja agar menghindari dan menjauhi faktor-faktor penularan HIV, salah satunya dengan menjauhi perilaku pergaulan/seks bebas. Mengingat perilaku tersebut sangat berpotensi tinggi menyebabkan tertular virus HIV.
Selain dari pada itu, komitmen pemerintah untuk dapat terus menjamin ketersediaan obat-obatan bagi pengidap HIV, disamping terus memaksimalkan layanan kesehatan yang meliputi penanganan serta perawatan pagi pasien HIV. *Kop.

Exit mobile version