Connect with us

REGIONAL

Keluarga Besar 234 SC Regwil Karawang : Santuni Dhuafa & Anak Yatim Piatu

Published

on

KARAWANG| KopiPagi: 234 SC Regwil Karawang menyantuni  kaum dhuafa dan anak Yatim-piatu dalam rangka berbagi berkah di bulan suci Ramadhan di Mesjid Tahul Falah Desa Cibalongsari, Kecamatan Klari. 

“Kegiatan ini selain sebagai ajang silaturahmi dan berkegiatan amal, ia juga menyebut kegiatan ini mampu menyatukan Visi dan Misi seluruh Keluarga Besar 234 SC Regwil Karawang,” ungkap Ketua 234 SC Regwil Karawang, Linal Ari Wahyudi, Senin (25/04/2022) malam.

Ia berharap, seluruh Keluarga Besar 234 SC Regwil Karawang  selalu menyadari bahwa kita adalah Komunitas Sosial yang tidak akan pernah lepas dari kegiatan sosial dan semoga kegiatan amal seperti ini dapat terus dilaksanakan bahkan diluar bulan Ramadhan.

Pada kesempatan itu Deddy Indrasetiawan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan 234 SC Regwil Karawang untuk merealisasikan nilai nilai etika sosial. Khususnya kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu dan Anak-anak Yatim Piatu..

“Saya sangat mengapresiasi apa yang sudah dilakukan 234 SC Regwil Karawang, dan sepengetahuan saya ini bukan pertama kalinya mereka berkegiatan seperti ini dan memang seharusnya Inilah salah satu kerja nyata Komunitas sosial yang peduli terhadap sesama yang patut dicontoh oleh komunitas yang lain,” kata Deddy.

Sementara itu salah seorang warga dusun Krajan, Desa Cibalongsari Juwariah mengucapkan terima kasih atas kepedulian 234 SC Regwil Karawang yang telah memberikan bantuan kepadanya.

“Semoga  bantuan tersebut membawa manfaat untuk dirinya dan menjadi ladang pahala bagi 234 SC Regwil Karawang,”ucap Juwariah.

Sementara kegiatan dihadiri  Anggota DPRD Kabupaten Karawang Deddy Indrasetiawan

,Ketua E-Sport Indonesia Karawang Ahmad Zulfikar dan seluruh jajaran 234 SC Regwil Karawang.

Acara tersebut, selain santunan kepada yatim piatu juga diisi dengan kegiatan sosial berbagi sembako kepada warga sekitar khususnya kaum dhuafa.***

Pewarta : Erwin Sudarto.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *