Connect with us

REGIONAL

Karang Taruna Kel. Citangkil Peduli Sesama : Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Published

on

CILEGON | KopiPagi :  Dalam rangka meningkatkan rasa kepedulian sesama manusia, Karang Taruna Kelurahan Citangkil Kecamatan Citangkil Kota Cilegon Provinsi Banten, melaksanakan santunan anak yatim dan dhuafa bagi warga Kelurahan Citangkil, Rabu (27/04/2022).

Acara santunan tersebut mengusung tema “Berbagi Keberkahan Karang Taruna Dengan Anak Yatim dan Dhuafa di Bulan Yang Penuh Berkah”.

Menurut Ketua Panitia Santunan Karang Taruna, Iqbal mengungkapkan rasa kebahagiaanya karena pada tahun ini karang taruna kembali mengadakan santunan bagi anak yatim dan dhuafa

“Syukur Alhamdulillah di bulan yang penuh berkah ini Karang Taruna Kelurahan Citangkil kembali melaksanakan santunan anak yatim dan dhuafa. Selain itu, saya mengucapkan yang sebesar-besarnya kepada bapak Lurah Citangkil, Ketua MPKT Citangkil, Sekertaris Karang Taruna Kecamatan Citangkil. Sedangkan santunan ini merupakan agenda tahunan Karang Taruna Kelurahan Citangkil,” ucap Iqbal.

Menurut Gallyh acara santunan anak yatim dan dhuafa adalah agenda tahunan dibulan ramadan sejak dirinya memimpin di periode pertama.

“Alhamdulillah di hari Minggu ini Karang Taruna Kelurahan Citangkil bisa kembali melaksanakan santunan anak yatim dan dhuafa secara langsung. Sebab, di tahun sebelumnya santunan dilakukan secara door to door akibat pandemi Covid-19. Dihari ini juga Alhamdulillah kita bisa berbagi dengan 50 anak yatim dan 50 dhuafa yang dimana penerima santunan merupakan masyarakat Kelurahan Citangkil,” ujar Gallyh. *Azr/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *