Connect with us

REGIONAL

Hari Bhakti Adhyaksa – 59 tahun 2019 Kejari Lampung Utara Gelar Kegiatan Sosial

Published

on

KopiOnline Lampung Utara,- Rangkaian kegiatan memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke.59, Tahun 2019, Dengan tema “Sehat Jasmani, Sehat rohani “untuk Adhyaksa yang selaras, berintegritas dan serasi’.
Kepala Kejaksaan Negeri Yuliana Sagala berpesan untuk memahami hukum dan mentaati hukum dan semua peraturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai warga Negara Indonesia tentunya harus mentaati norma dan hukum yang berlaku demi menciptakan tertib sosial dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara.
“Kepada masyarakat mari kita bersama-sama kenali hukum dan jauhi hukuman,” ujar Kajari usai melaksanakan rangkaian acara bulan Bhakti Adhyaksa ke 59 di Kejaksaan setempat, Rabu (17/07/2019).
Menurut dia, pelaksanaan rangkaian kegiatan peringatan bulan Bhakti Adhyaksa tahun 2019 ini di dominasi dengan kegiatan sosial. Mulai dari Senin, (15/07/2019) pihak Kejaksaan telah melakukan kegiatan meliputi, skrining deteksi gagal ginjal di RSUD Ryacudu Kotabumi, jalan sehat untuk pelajar tingkat SLTP, berkunjung ke pensiunan sepuh Jaksa, kunjungan ke panti asuhan, perlombaan futsall antara forkopimda.
“Hari ini kita adakan pelayanan hukum, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, donor darah, dan pelayanan untuk masyarakat yang ingin mendapatkan administrasi kependudukannya seperti e-KTP, KK dan Akte. Semua kegiatan ini juga bekerjasama dengan instansi yang membidanginya. Dan kita lihat banyak masyarakat antusias hadir disini ” katanya.
Kajari menambahkan, hari ini diandakan lomba memasak nasi goreng yang diikuti unsur forkopimda, Kapolres, Dandim yang diwakili Kasdim, Kepala Pengadilan Negeri, Bupati yang diwakili Assisten I dan Kajari sendiri.
“Kita ingin dekat dan bisa memberi manfaat kepada masyarakat. Masyarakat janganlah takut. Karena Jaksa adalah sahabat rakyat,” ujarnya
Pantauan di lapangan, tampak antusias masyarakat menghadiri acara perayaan bulan Bhakti Adhyaksa. Mereka mengapresiasi acara yang digelar Kejaksaan tahun ini.
“Ya kami senang karena bisa chek kesehatan dan berobat gratis dan bisa membuat KK, KTP secara cepat,” ujar Nano masyarakat setempat. suyono

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version