Connect with us

SPORT

Yani Rahardja Pimpin Klub Basket Satya Wacana ”The Saints Salatiga”

Published

on

KopiPagi | SALATIGA : ’Satya Wacana Saints Salatiga’ kini usai melakukan perombakan manajemen khususnya jabatan Ketua Klub. Dalam perombakan tersebut, Yani Rahardja SE MM (Wakil Dekan FTI UKSW Salatiga) menerima mandat untuk memimpin Manajamen ‘The Saints Salatiga’, penyerahan mandate tersebut diserahkan langsung  Rektor UKSW Neil Semuel Rupidara SE MSc PhD, belum lama ini.

 Dengan segala dinamika yang ada dan terjadi di IBL dan Bola Basket Nasional, diharapkan ‘The Saints Salatiga’  dengan dipimpin ketua yang baru Yani Rahardja ini, dapat membawa The Saints Salatiga menjadi klub yang dapat memenuhi kebutuhannya secara mandiri. Selain itu, klub yang berbasis dari UKSW Salatiga ini mampu menjawab tantangan dalam industri olahraga khususnya Bola Basket,” jelas Rektor UKSW Salatiga Neil Semuel Rupidara, dalam rilisnya yang diterima koranpagionline.com, Minggu (22/08/2021).

Ditambahkan, bahwa Yani Rahardja ini merupakan salah satu orang yang mengambil bagian dalam berdirinya Pusdiklat FTI UKSW 2007 (cikal bakal Satya Wacana Saints Salatiga). Untuk itu, Yani Rahardja merupakan orang yang sangat memahami sejarah dan bagian demi bagian Satya Wacana Saints Salatiga.  Harapannya, Yani Rahardja ini dapat kembali membangun komunikasi dengan para founder, sponsor serta para partner The Saints Salatiga. Selain itu, sejumlah fasilitas untuk para pemain The Saints Salatiga seperti renovasi mess, pembangunan mini GOR di komplek mess serta segera akan membuat fasilitas fitness khusus para pemain The Saints Salatiga.

Sementara itu, Yani Rahardja menyatakan, bahwa meski didera kabar beberapa pemain The Saints Salatiga yang akan habis kontrak, hal ini ditegaskan jika tidak ada pemain yang akan dilepas pada musim ini.Bahkan, pihaknya secepatnya akan melakukan perpanjangan kontrak pemain maupun official The Saints Salatiga akhir bulan ini,” ujar Yani Rahardja, yang juga Ketua Bintang Muda Indonesia (BMI) Provinsi Jateng.

Harapannya, dapat membawa kembali mantan-mantan pemain Satya Wacana Saints Salatiga kembali kepada klub The Saints Salatiga ini. Pasalnya, dirinya merasa yakin dengan kekuatan manajemen Satya Wacana Saints Salatiga saat ini. Tiga tahun mendatang, tim ini dijamin dapat menjadi klub papan atas. ***

 Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version