Connect with us

MEGAPOLITAN

Sosialisasi & Tatap Muka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKJ 2024

Published

on

JAKARTA | KopiPagi : KPU Kota Administrasi Jakarta Timur mengadakan sosialisasi dan tatap muka Pemilihan Kepala Daerah Khusus Jakarta yaitu Gubernur dan Wakil Gubernur yang diadakan di kantor aula Kecamatan Pulogadung Jakarta Timur, baru-baru ini.

Acara ini dihadidiri para peserta dari RT, RW, LMK, tokoh masyarakat, Karang Taruna PPS dan PPK serta keterwakilan dari para masyarakat keterbatasan khusus. Tidak lupa para komisioner KPU Kota Jakarta Timur yaitu Rio V, Carlos Kartika, Sekcam Pulogadung Sigit, Ketua PPK Mutia lndah serta narasumber dari List Data lndonesia sekaligus pengajar yaitu Richard Achmad Supriyanto.

Dalam kesempatan ini Carlos dalam sambutanya mengharapkan agar sosialisasi ini bisa menjadi acuan agar para masyarakat bisa berperan aktif dalam menyukseskan Pilkada pada tahun 2024 mendarang.

Richard Achmad Supriyanto dalam materinya yang disampaikan kepada para peserta sosialisasi dan Tatap Muka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta, menitik beratkan agar Pilkada tahun ini harus dijaga betul dalam proses penyelenggaraan maupun penyelenggaranya.

Kemudian kata Pilkada Jakarta rasa Pilpres, narasumber berharap serta mengajak masyarakat agar dapat berpartisipasi dalam perhelatan Pilkada Jakarta ini capaiannya harus di atas tahun 2017 yaitu 85 persen partisipasi masyarakat. Di akhir materinya juga disampaikan agar masyarakat turut serta berpartisipasi menjadi pemantau pada Pilkada nanti agar Pemilukada berlangsung bersih, jujur serta kridibel.*Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *