Connect with us

REGIONAL

Pungli di Satpas SIM, Wadirlantas : Tudingan dari Oknum Masyarakat yang tidak Lulus

Published

on

PEMATANGSIANTAR | KopiPagi : Santer dipemberitaan adanya pungutan liar (Pungli) dalam penertiban Surat Izin Mengemudi (SIM) di Kantor Satpas Satuan Lalu lintas (Sat Lantas) Polres Pematangsiantar.

Terkait pemberitaan itu, Wakil Direktorat Lalu Lintas (Wadirlantas) Polda Sumatera Utara (Poldasu) AKBP Lutfi SIK langsung Turun melakukan pemeriksaan di Satpas SIM Polres Pematangsiantar, pada hari Rabu (17-07-2024) siang.

Menurutnya, tudingan adanya pungli tersebut mungkin disebabkan oknum masyarakat tidak senang, tidak lulus dan lain sebagainya yang akhirnya membuat tudingan adanya pungli.

Wadirlantas Poldasu AKBP Lutfi SIK “mengatakan, bahwa kehadirannya untuk mengecek kebenaran informasi pemberitaan perihal biaya penertiban SIM di Kantor Satpas Polres Siantar.

Dalam pemeriksaan yang dilakukan dengan pengecekan mulai dari petugas pembayaran, ujian teori maupun praktek bahkan berkas berkas pemohon SIM, hasilnya tidak ditemukan pungli dan dan proses pembuatan SIM baru sudah sesuai Standart Operasional Prosedural (SOP),

“Kami juga mengecek laci laci dan map tidak di temukan uang yang terselip dari pemohon SIM bahkan cross chek kepada petugas BRI bahwa penertiban SIM yang dibayarkan masyarakat pemohon SIM sesuai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNPB),” katanya.

“Memang hasil pmweiksaan itu, ada beberapa koreksi terkait ujian praktek saya sudah katakan kepada petugas bahwa masyarakat siap ujian teori jangan langsung disuruh ujian praktek karena beban psikologis masing masing orang berbeda. Silahkan disuruh mencoba duluh walaupun sudah diberikan contoh sama petugas ,Kalau memang sudah siap diuji baru dipakaikan rompi ujian praktek,”tegasnya.

Wadirlantas berharap kedepannya masyarakat silahkan menjadi kontrol sosial, sampaikan kalau pungli dan buktinya.

“Intinya kita ingin memperbaiki Kepolisian. Tanpa adanya penyampaian penyampaian dari masyarakat kita tidak akan bisa memperbaiki,” pungkas Wadirlantas.

Mengakhiri pemeriksaan, Wadirlantas Poldasu AKBP Lutfi SIK menyerahkan langsung SIM bagi masyarakat yang dinyatakan lulus ujian praktek dan teori di satpas polres pematangsiantar

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kasi Sim Direktorat Polda Sumut Kompol Vivien, Kasat Lantas Pematangsiantar AKP Gabriellah A. Gultom, Kanit Regident Iptu Nana Sandra.*Kop.

Editor : Nilson Pakpahan.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *