Connect with us

REGIONAL

Akibat Cuaca Buruk 15 Penumpang Longboat 15 di Raja Ampat Belum Ditemukan

Published

on

KopiOnloine Raja Ampat,- Proses pencarian longboat engan 15 orang penumpang yang dikabarkan hilang kontak, saat menuju kampung Miner Raja Ampat dari Suprau Kota Sorong, Jumat kemarin (12/07/2019), hingga Sabtu (13/07/2019) siang ini, belum ada informasi keberadaan longboat tersebut.
Kepala Kantor SAR Sorong, Sunarto, kepada teropongnews.com, Sabtu (13/07/2019) mengaku belum ada informasi keberadaan ke 15 penumpang tersebut, dari tim SAR yang diterjunkan untuk melakukan pencarian dan penyelamatan.
Dikatakan, siang ini seluruh tim penyelamat dengan kapal RP-415 Raja Ampat sedang berlabuh dan beristirahat di kampung Urbinasopeng Raja Ampat, akibat cuaca buruk dan gelombang tinggi serta angin kencang menghalangi proses pencarian.
“Proses pencarian sampai siang ini, masih terhenti sejenak, informasi yang kami terima dari tim SAR Raja Ampat, bahwa mereka sedang berlabuh di kampung Urbinasopeng, karena gelombang tinggi dan angin kencang,” ujar Kepala Kantor SAR Sorong, Sunarto.
Menurutnya, proses pencarian longboat bermuatan 15 penumpang itu, juga dibantu oleh keluarga korban, namun karena laut belum bersahabat atau gelombang laut masih tinggi, membuat pencarian untuk sementara terhenti sejenak.
Pencarian akan dilanjutkan apabila cuaca sudah mulai redah. “Kami infokan kalau sampai saat ini longboat berpenumpang 15 orang itu belum ditemukan,” tegasnya.
Pencarian Rumpon Sempat Terhenti
Bersamaan dengan pencarian longboat berpenumpang 15 orang, juga satu unit Rumpon dengan 3 orang didalamnya, sampai Sabtu siang ini, belum juga ditemukan.
Cuaca buruk, gelombang tinggi dan angin kencang menjadi penghalang proses pencarian. Kapal Baladewa milik Kantor SAR Sorong yang diturunkan untuk melakukan pencarian sejak Jumat, pagi kemarin juga belum ada tanda-tanda keberadaan Rumpon tersebut.
“Hal yang sama juga dialami kapal Baladewa yang mencari Rumpon yang putus, karena gelombang tinggi dan angin kencang, akhirnya kapal balik dan sementara sedang berlabuh di pelabuhan Sausafor kabupaten Tambrauw,” jelas Sunarto kepada media ini.
Dikatakan, anak buahnya saat ini sementara berlabuh, menunggu cuaca mulai redah untuk melanjutkan proses pencarian. Ia pun berharap, longboat dan Rumpon tersebut secepatnya ditemukan. TN/kop
Media Partner : teropongnews.com

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version