Connect with us

MARKAS

Wakil Jaksa Agung Arminsyah : Reformasi Birokrasi Kejaksaan Sesuai Visi Indonesia

Published

on

KopiOnline Jakarta,- Wakil Jaksa Agung, Dr Arminsyah SH Msc, selaku pengarah Reformasi Birokrasi (RB) Kejaksaan menekankan kepada jajaran kejaksaan di seluruh Indonesia untuk mengimplementasikan reformasi struktural dan reformasi mindset sebagaimana visi Indonesia yang disampaikan oleh Presiden RI Joko Widodo.
Hal itu disampaikan kembali oleh Wakil Jaksa Agung Arminsyah saat menggelar video conference (vicon) di Ruang Media Center Pusat Penerangan Hukum (Puspenkum) Kejaksaan Agung, Jakarta, Kamis (01/08/2019).
Video conference itu diikuti seluruh kepala kejaksaan tinggi (Kajati), para Asisten Bidang Pengawasan (Aswas) dan Asisten Bidang Intelijen (Asintel), serta para Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) di seluruh Indonesia.
Disampaikan Arminsyah, Reformasi Birokrasi yang dikehendaki sebagaimana dalam Visi Indonesia meliputi Reformasi Struktural dengan cara Sederhana, Simple, Lincah, Cepat (SSLC) dan Reformasi Mindset dengan kemampuan Adaptif, Produktif, Inovatif, Kompetitif ( APIK) serta dilakukan Monitoring dan Evaluasi.
Dalam kesempatan itu Arminsyah kembali mengingatkan jajarannya bahwa ketika melaksanakan tugas harus merujuk pada Reformasi Birokrasi, yakni mengoptimalkan penanganan perkara secara profesional dan porposional dalam bentuk percepatan dan tidak berlarut-larut serta mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat secara mudah dan cepat.
“Misalnya dalam pelayanan tilang, pelayanan dalam penerimaan laporan/pengaduan masyarakat, serta pelayanan publik yang dibutuhkan oleh masyarakat,” katanya.
Dr. Arminsyah menambahkan, dalam melaksanakan tugas harus terus melakukan inovasi agar dapat memberikan edukasi dan solusi alternatif kepada masyarakat, sehingga masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi dalam pelayanan yang terbaik. Misalnya dengan menyelenggarakan pameran buku dan alat peraga untuk para kepala sekolah dan pendidikan PAUD seperti yang diselenggarakan oleh Kejaksaan Negeri Banyuwangi.
“Hal ini dapat dijadikan Role Model atau contoh bagi jajaran kejaksaan negeri lainnya, sehingga dengan diselenggarakannya pameran tersebut diharapkan para Kepala Sekolah PAUD dapat mengetahui spesifikasi, kualitas buku dan alat peraga dengan harga yang kompetitif,” tandas Arminsyah. Syamsuri

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version