Connect with us

REGIONAL

Peringati HUT ke 2 : RBK Gelar Aksi Bersih Kubur di Makam ‘Wates’ Krajan

Published

on

SALATIGA | KopiPagi : Memperingati ulangtahunnya ke 2, “Relawan Bersih-bersih Kubur (RBK)” menggelar kegiatan bersih-bersih makam di Makam ‘Wates’ Krajan, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga pada Minggu (07/11/2021) pagi dengan dikomandani Y Joko Tirtono SH alias Jack.

Bersamaan HUT ke 2 RBK, digelar syukuran secara sederhana sebelum melakukan aksi bersih kubur di lokasi Makam ‘Wates’ Krajan, Salatiga. (Foto Heru Santoso).

Koordinator RBK, Y Joko Tirtono SH mengatakan, aksi bersih-bersih kubur (makam) ini bersamaan dengan ulangtahun kedua berdirinya RBK dan dilaksanakan tidak pada hari Jumat. Dalam rentang dua tahun ini, secara rutin RBK melaksanakan aksi sosial dengan bersih-bersih kubur di wilayah Salatiga dan sekitarnya dilakukannya tiap hari Jumat.

“Dalam kegiatan aksi bersih kubur ini, kita lakukan dengan tulus iklas dan murni tanpa ada tedensi politik ataupun golongan tertentu. Bahkan, anggota RBK ini, semua agama ada pada relawan ini. Intinya, menjadi anggota RBK harus siap menyatu secara iklas dan ini semua merupakan  pasukan pembersih kubur atau makam. Makam yang menjadi sasaran utamanya adalah yang kurang terawat atau kumuh,” ujar Y Joko Tirtono SH, yang kesehariannya sebagai advokat kepada koranpagionline.com, Senin (08/11/2021).

Ditambahkan Jack, demikian biasa disapa bahwa ke depannya menapaki usia ketiga RBK akan lebih professional dalam melaksanakan aksi bersih kubur ini. Selain itu, tetap santun dan selalu mendoakan arwah yang ada. Tidak jarang, anggota RBK ini ditemui adanya penampakan-penampakan saat bersih kubur dan hal itu tidak menjadikan masalah. Dalam setiap melakukan aksi bersih kubur, ada saja warga atau masyarakat yang tertarik dan berminat bergabung menjadi anggota RBK. Pihaknya, sangat terbuka kepada siapa saja untuk bergabung secara tulus iklas dan tanpa tedensi apapun.

“Menapaki usainya yang ketiga ini, RBK akan lebih profesional dalam melaksanakan bersih kubur atau makam ini. Warga yang berminat bergabung di RBK ini juga bertambah dan kita memang tidak membatasi dari segi apapun. Kali ini, ada warga yang sengaja datang dari Purwodadi  (Kabupaten Grobogan) maupun Bandungan (Kabupaten Semarang) untuk ikut bersih-bersih kubur. Dan meski baaru pertama kali bergabung, namun semangat yang dilandasi tulus iklas itu benar-benar ditunjukkan dalam aksi nyatanya ini,” terang Jack didampingi Alvin.

Bersamaan peringatan dua tahun berdirinya Relawan Bersih-bersih Kubur (RBK) ini, pihaknya sangat apresiasi kepada PDAM Kota Salatiga yang telah memberikan bantuan satu unit mesin pemotong rumput. Begitu juga kepada Kasat Intelkam Polres Salatiga memberikan bantuan sebanyak 10 pasang sepatu boot. Dan, utamanya kepada masyarakat yang telah memberikan ijin dan membantu RBK melakukan aksi bersih kubur. Dukungan masyarakat inilah menjadi cambuk bagi RBK untuk melangkah lebih profesional.

“Sekali lagi, kami sangat apresiasi kepada PDAM Kota Salatiga dan Kasat Intelkam Polres Salatiga atas kepeduliannya kepada RBK ini. Begitu juga kepada masyarakat yang sangat peduli dengan RBK dan telah mendukung aksi bersih kubur ini,” tandasnya. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version