Connect with us

REGIONAL

Pemerintah Kota Serang Terima PSU dari 9 Pengembang Perumahan

Published

on

SERANG | KopiPagi : Walikota Serang Syafrudin menerima 9 pengembang perumahan yang menyerahkan Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum (PSU) kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, Kamis, (04/11/2021). Adapun total perumahan sendiri yang ada di Kota Serang itu berjumlah sekitar 202 perumahan. 

“Yang baru menyerahkan PSU ke kita 69 perubahan atau 28 persen, terus kita akan picu supaya mengikuti aturan undang-undang atau Perda nomor 5 tahuh 2020 atas semua diserahkan, kalau sudah diserahkan itu tanggung jawab kami,” kata Walikota Serang, Syafrudin kepada awak media.

Kata Walikota Serang, hampir setiap tahun juga pihaknya menerima penyerahan PSU dari pengembang. Kemudian, di tahun 2021 ini dirinya optimis adanya penambahan penyerahan PSU.

“Di akhir Desember nanti mungkin ada penambahan, dari 9 perumahan mungkin ada penambahan,” katanya.

Kemudian, ada sebanyak 54 orang masyarakat penerima bantuan stimulan dari APBD dengan besaran Rp 15 juta dan APBN Rp 20 juta dengan total 54 rumah.

Walikota Serang juga menghimbau kepada developer yang ada di Kota Serang agar mematuhi Fasos dan Fasum termasuk TPU harus ada. “Jadi kalau itu tidak ada pengembang menyalahi aturan, mudah-mudahan semuanya ada,” pungkasnya. *Asr/Kop.

Exit mobile version