Connect with us

MARKAS

Latsar CPNS Kejaksaan Awal Perjalanan Karir Masa Depan

Published

on

KopiOnline Jakarta,– Latihan dasar calon pegawai negeri sipil (Latsar CPNS) bukan sekadar mengubah status CPNS menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil), akan tetapi pelatihan ini merupakan awal bagi serangkaian perjalanan dan perkembangan karir di masa depan.

Demikian sambutan Kepala Badan Pendidikan dan Latihan (Kabandiklat) Kejaksaan RI, Setia Untung Arimuladi, yang dibacakan oleh Kepala Pusat Pendidikan dan Latihan Manajemen Kepemimpinan (Kapusdiklat Mapim) Kejaksaan RI, Ranu Miharja, saat upacara penutupan Latsar CPNS Kejaksaan Golongan III Angkatan XLXII dan XLXIII di Badiklat Kejaksaan RI, Jumat (08/11/2019).

Dikatakan Ranu, dalam pelatihan ini telah terjadi proses transfer pengetahuan, sharing pengalaman dan bersinergi dalam kelompok, serangkaian interaksi yang saling mendukung dan menguatkan komitmen sebagai aparatur negara.

“Nilai-Nilai yang telah terjalin dalam pelatihan dasar ini sebagai bekal untuk menjadi ASN yang profesional, terampil, memiliki keterampilan dan kemampuan dalam menjalankan masing-masing tugas dan fungsinya,” ujarnya.

Tujuan penyelenggaraan pelatihan dasar CPNS Golongan III adalah membentuk PNS profesional uyng karakternya dibentuk oleh nilai-nilai dasar profesi PNS yaitu akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan anti korupsi.

Hal tersebut menjadi acuan dan pondasi dasar dalam membentuk karakter ASN yang berdaya saing dan kompeten untuk menyambut cita-cita ASN berkelas dunia.

“Diharapkan juga terpatri sikap perilaku yang terpuji, jujur, taat asas, berkomitmen dan memiliki kemampuan merespon aspirasi dan nilai-nilai keadilan yang hidup dalam masyarakat dengan tetap berpegang pada kepatuhan terhadap hukum serta mengamalkan nilai-nilai Tri Krama Adhyaksa,” papar Ranu. Syamsuri

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version