Connect with us

MARKAS

HUT Bhayangkara : Polres Semarang Laksanakan Ziarah & Tabur Bunga di TMP

Published

on

UNGARAN | KopiPagi : Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 76, Polres Semarang melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) ‘Bhakti Pratiwi’ Ungaran pada Rabu (29/06/2022), acara tersebut dipimpin langsung Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika HA dan diikuti PJU (Pejabat Utama) Polres Semarang, Kapolsek jajaran dan 1 peleton Dalmas maupun Ketua Bhayangkari beserta pengurus.

Sebelum tabur bunga diawali dengan mengheningkan cipta serta memanjatkan doa untuk arwah pahlawan. Setelah itu dilanjut dengan meletakkan karangan bunga di altar TMP. Kemudian, Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Semarang beserta PJU dan Kapolsek jajaran melakukan ziarah dan tabur bunga di makam para pahlawan.

“Ini merupakan tradisi yang harus dijaga, agar kita tidak lupa akan sejarah. Bahkan tidak lupa kepada para pahlawan yang sudah membaktikan kepada bangsa dan negara,” ujar AKBP Yovan Fatika HA.

Selain itu, kegiatan yang dilakukannya ini sebagai bentuk mengenang arwah para pahlawan. Bahkan, tabur bunga di TMP Bhakti Pratiwi ini bertujuan menumbuhkan semangat serta motivasi bagi insan Polri dalam membaktikan diri kepada bangsa dan negara. ***

Pewarta : Heru Santoso.

Exit mobile version