Connect with us

MARKAS

Dandim 0714/Salatiga Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila Secara Virtual

Published

on

SALATIGA | KopiPagi : Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada bersama Walikota Salatiga Yulianto, Danrem 073/Makutarama Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo, serta seluruh jajaran Forkopimda Kota Salatiga mengikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 secara virtual, yang digelar di Rumah Dinas Walikota Salatiga di Jalan Diponegoro No1 Salatiga, Jumat (01/10//2021).

Upacara tersebut dipimpin langsung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan disiarkan dari Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya, Jakarta Timur. Upacara ini untuk mengenang dan memperingati jasa-jasa para pahlawan revolusi yang gugur dalam mempertahankan Pancasila sebagai Dasar Negara dari kekejaman gerakan G 30.S/PKI pada tahun 1965.

Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada mengatakan, bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada tahun 2021 kali ini masih tidak dapat dilakukan sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, sekaraang ini masih masa pandemi Covid-19. Tetapi, upacara itu digelar secara virtual namun tetap khidmat.

“Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 Oktober ini, dapat dimaknai jika ideologi Pancasila itu tidak dapat tergantikan dengan ideologi apapun. Karena itu, Pancasila merupakan pandangan hidup, sebagai dasar negara serta alat pemersatu bangsa Indonesia,” tandasnya. ***

 Pewarta : Heru Santoso.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *