Connect with us

REGIONAL

Polres Semarang Peduli : Serahkan Bantuan Sosial kepada Warga dan PKL

Published

on

KopiPagi | UNGARAN : Dipimpin langsung Kapolres Semarang AKBP Ari Wibowo dan Waka Polres Semarang Kompol Sigit Ari Wibowo membagikan bantuan sosial (bansos) kepada para pedagang kaki lima (PKL) yang benar-benar terdampak akan PPKM Darurat yang hingga sekarang masih berjalan, pembagian ini dilaksanakan pada Sabtu (17/07/2021).

Kapolres Semarang AKBP Ari Wibowo SIK MH mengatakan, bahwa bansos yang diberikan kepada PKL ini sebagai salah satu wujud kepedulian dari Polres Semarang kepada warga  yang terdampak Covid-19, khususnya pada PPKM Darurat ini. Selain itu, langkahnya ini sebagai kecintaan Polres Semarang kepada masyarakat.

Serahkan bansos kepada salah satu PKL. (Foto Heru Santoso)

“”Bansos ini diberikan dengan sasaran utama kepada masyarakat yang benar-benar terdampak PPKM Darurat, salah satunya para PKL. Harapannya, bantuan ini dapat sedikit merringankan beban warga yang menerima di masa PPKM Darurat sekarang ini,” kata AKBP Ari Wibowo didampingi Waka Polres Semarang Kompol Sigit Ari Wibowo dan Kasubbag Humas AKP Sugiyarta.

Bansos inni diberikan kepada PKL di Jalan Gatot Subroto Ungaran, Kab Semarang yang selama PPKM Darurat ini harus menutup warungnya lebih awal dari biasanya. Harapannya, bantuan ini kiranya bermanfaat bagi masyarakat serta masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri dan TNI sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Ditambahkan, Polres Semarang juga menghimbau kepada PKL untuk tetap patuh pada aturan pemerintah. Dan sanggup menutup warung PKL pada pukul 20.00 wib serta tetap patuhi protokol kesehatan. ***

 Pewarta : Heru Santoso.

Exit mobile version