Connect with us

NASIONAL

Airlangga Hartarto : Dari 27 Provinsi di Luar Jawa-Bali, Tidak Ada Level 4 & 3

Published

on

JAKARTA | KopiPsagi : Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto menyampaikan keterangan pers di hadapan rekan-rekan wartawan, baik media cetak maupun elektronik secara virtual, setelah Rapat Terbatas Evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Bersama Menko Kemaritiman dan Investasi Bapak Luhut Binsar Pandjaitan @luhut.pandjaitan, Menteri Luar Negeri Ibu Retno Marsudi @retno_marsudi, dan Menteri Kesehatan Bapak Budi Gunadi Sadikin @budigsadikin,” ujar Airlangga lewat akun instagramnya, @airlanggahartarto_official, Senin (13/12/2021).

“Dalam evaluasi yang dibahas bersama Bapak Presiden, capaian penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi, berdasarkan beberapa indikator, menunjukkan hal yang positif. Dari 27 provinsi yang ada di luar Jawa-Bali, saat ini tidak ada provinsi yang berada dalam level 4 dan 3,” sambungnya.

Selain itu, lanjutnya, terkait dengan pembatasan kegiatan pada Natal dan Tahun Baru (Nataru), Instruksi Menteri Dalam Negeri sudah diterbitkan. Bagi setiap warga yang ingin melakukan perjalanan pada periode Nataru hanya diperbolehkan bagi mereka yang sudah mendapatkan vaksin dosis lengkap.

“Pembatasan perayaan dan beberapa larangan juga dilakukan, termasuk juga menggunakan aplikasi PeduliLindungi di tempat-tempat terbuka atau publik,” terangnya.

Tak lelah Airlangga sampaikan berkali-kali, kita semua jangan jumawa, berpuas diri dan lengah, khususnya menghadapi mutasi varian Omicron yang saat ini sudah beredar cukup luas di luar negeri.

‘Jangan sampai ikhtiar kita bersama 150 hari lebih kasus aktif yang alhamdulillah flattening dan terkendali malah menjadi babak baru penyebaran Covid-19 di Indonesia. Jangan sampai! Kita berusaha, bekerja sama dan berdoa. Pandemi ini masih belum usai. Tetaplah waspada,” pungkasnya. Otn/Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *