Connect with us

MARKAS

Kapolsek Bangun Salurkan Bansos Kapolres untuk Masyarakat Kurang Mampu

Published

on

SIMALUNGUN | KopiPagi : Bentuk Kepedulian Kepolisian Resor Simalungun  Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung SH SIK MH,  menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada masyarakat kurang mampu di Kabupaten Simalungun.

Bantuan tersebut disalurkan oleh Kapolsek Bangun AKP Lambok Stevanus Gultom SH kepada masyarakat Nagori Bangun Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, Selasa(15-11-2022) sekira pukul 09.30 WIB.

AKP Lambok  Stevanus menjelaskan, bahwa kegiatan Bansos dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu merupakan program Polri Peduli Kapolres Simalungun.

“Paket Bansos sembako ini merupakan bantuan dari Bapak Kapolres Simalungun untuk warga yang tidak mampu dan terdampak atas penyesuasin harga BBM. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat,”ucap Kapolsek.

Paket sembako tersebut diberikan kepada masyarakat di Nagori Bangun Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, yaitu: Sukardi (69), Kasmen (73), Ginem (75), Rame Tampubolon (53), Hendra Siahaan (60), Ratih (60), Tresno (51), Kasdi (50), Ahmad Siregar (60) dan Pandi Purba (70).

Kegiatan bakti sosial dengan menyerahkan paket sembako kepada masyarakat yang tidak mampu terdampak dari penyesuaian harga BBM dilaksanakan oleh Kapolsek Bangun AKP Lambok Stevanus Gultom SH didampingi Kanit Intel Ipda S. Lubis, Bhabinkamtibmas Aiptu Suyut, Bhabinkamtibmas Aipyu S Pasaribu, Pj Pangulu Bangun Suhadak SH, Sekdes Bangun Zulkarnaen, dengan mendatangi warga masyarakat yang kurang mampu rentan dampak kenaikan BBM untuk memberikan bantuan paket dari Kapolres Simalungun.

Atas bantuan tersebut, masyarakat mengucapkan terimasih kepada Kapolres Simalungun.

“Trimakasih Bapak Kapolres Simalungun, Bapak Kapolsek Bangun berserta seluruh personel Polres Simalungun, atas bantuan yang telah diberikan, semoga bapak-bapak Polisi sehat selalu, Jaya Selalu Polri,” ucap Sukardi, warga penerima bantuan.*Kop.

Editor : Nilson Pakpahan

Exit mobile version