Connect with us

TIPIKOR

Ketua MPR RI Bamsoet : Minta Pemerintah Terus Memantau Kondisi Cuaca Ektrem

Published

on

JAKARTA | KopiPagi : Gelombang panas yang tengah terjadi di sejumlah negara di Benua Asia, dan harus diperhatikan potensi dampaknya bagi Indonesia. Belakangan ini masyarakat di beberapa daerah Indonesia mengeluhkan kondisi suhu panas yang sangat menyengat hingga mencapai suhu 38 derajat celcius.  

Dalam responnya secara tertulis yang dirilis, Sabtu (04/05/2024), Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau yang akrab disapa Bamsoet, meminta pemerintah untuk terus memantau kondisi cuaca ekstrem secara global, dan mengantisipasi dampak yang mungkin muncul di Indonesia, khususnya yang berbahaya bagi masyarakat.

Pemerintah Indonesia harus tetap berhati-hati dan waspada dalam menangani dampak gelombang panas tersebut, meskipun Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN menyatakan bahwa gelombang panas tidak akan melanda Benua Maritim Indonesia.

MPR RI minta pemerintah agar memetakan potensi dampak yang mungkin terjadi apabila gelombang panas melanda Indonesia. Sehingga, Indonesia bisa terus siap dan meminimalisir dampak buruk akibat gelombang panas ekstrem tersebut.

Untuk itu MPR RI mengimbau warga masyarakat di Indonesia agar terus meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan diri dan lingkungan sekitar. *Kop.

Exit mobile version