Connect with us

BIVEST

Direktur Pembiayaan Kementan Fasilitasi KUR ke Petani Porang di Kab. Barru

Published

on

KopiPagi Barru : Direktur pembiayaan Kementerian Pertanian (Kementan) Ir Indah Megawati, MP mendukung penuh petani Porang Kabupaten Barru, khususnya dan di Provinsi Sulawesi Selatan pada umumnya untuk dapat terhubung dengan pembiayaan perbankan.

Direktur pembiayaan Kementerian Pertanian (Kementan) Ir Indah Megawati, MP

Kementerian Pertanian (Kementan) akan memfasilitasi melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang dapat diakses oleh petani dan usaha pertanian. Terlebih, di wilayah Kabupaten Barru saat ini sedang dikembangkan budidaya tanaman Porang.

Sosialisasi budidaya tanaman Porang di Kabupaten Barru tersebut Kementan menggandeng BPP HIPMI yang diikuti beberapa punggawanya. Hadir dalam acara ini Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulsel, H  Syaharuddin Alrif.

Indah mengawati dalam sambutannya mengatakan, KUR Pertanian adalah bentuk keseriusan pemerintah dalam membantu petani.

Kementan gandeng BPP HIPMI sosialisasi budidaya tanaman Porang di Kabupaten Barru, Sulsel.

“Salah satu permasalahan yang sering mengganggu pertanian adalah modal. Petani mau usaha tapi modalnya kurang atau tidak ada. Masalah ini kita atasi dengan KUR yang disalurkan melaui bank mitra kita, yaitu BRI, BNI, dan Mandiri. Tidak sulit mengurus KUR. Justru program ini sangat membantu petani,” kata indah.

“Kami mendorong pemanfaatan KUR untuk pembelian alat pertanian khususnya di Sulawesi Selatan,”ucapnya dalam acara menghadiri sosialisasi budidaya tanaman porang di Kabupaten Barru, Sabtu (26/09/2020).

Indah menambahkan, selama ini pemanfaatan KUR untuk budidaya pun masih sering macet. Tak heran jika serapan KUR pertanian pun masih sangat rendah. Menurut Indah, selama ini pemanfaatan KUR pertanian memang masih terkonsentrasi di sektor hulu atau budidaya. Kop.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *