Connect with us

REGIONAL

Dinas Sosial Salurkan Bingkisan Paket Sembako Kepada Kaum Dhuafa

Published

on

KopiPagi SALATIGA : Bantuan paket sembako sebanyak 1.000 paket dari Pemkot Salatiga melalui Dinas Sosial Kota Salatiga diserahkan kepada kaum dhuafa di Kota Salatiga, bantuan ini merupakan wujud kepedulian pemerintah dalam membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok selama pandemi Covid-19.

Staf Ahli Walikota Salatiga Bidang Kemasyarakatan & SDM, Sri Satuti mengatakan, bahwa harapannya bantuan paket sembako ini benar-benar bermanfaat bagi para penerima. Bahkan, jangan dilihat dari jumlahnya namun hal itu sebagai wujud perhatian Pemkot Salatiga kepada warganya.

“Harapannya, bantuan itu benar-benar bermanfaat bagi para penerima. Ini sebagai wujud perhatian Pemkot Salatiga kepada warganya. Dan dapat membantu di masa pandemi Covid-19 sekarang ini,” kata Sri Satuti, disela membuka kegiatan penyerahan bingkisan sembako bagi dhuafa kota Salatiga tahun 2020, di Rumah Singgah Dinas Sosial Jalan Hasanudin Kota Salatiga, Jumat (04/12/2020..

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Salatiga, Gati Setiti menambahkan, bahwa bantuan kepada para dhuafa itu kiranya dapat meringankan beban kehidupannya sehari-hari. Kiranya, bantuan itu akan berguna bagi penerima yang memang berasal dari keluarga miskin.

“Bantuan paket sembako itu berisi 5 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 2 kilogram gula pasir, 1 kaleng roti biskuit, 1 kaleng susu kental, 1 bungkus tes celup serta 5 bungkus mie instan. Sekali lagi, kiranya bantuan ini dapat sedikit meringankan beban hidup para penerima di masa pandemi Covid-19 sekarang ini,” tandasnya. ***

Pewarta

Heru Santoso.