Beranda MARKAS Kabandiklat Kejaksaan RI Motivasi Jajaran Kejati Riau Raih Predikat WBK & WBBM

Kabandiklat Kejaksaan RI Motivasi Jajaran Kejati Riau Raih Predikat WBK & WBBM

225
0

KopiOnline PEKANBARU, – Sejumlah pejabat tinggi Kejaksaan Agung RI saat ini gencar melakukan sosialisasi, monitoring evaluasi dan internalisasi program Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) pada kantor-kantor kejaksaan di seluruh Indonesia.

Salah satunya adalah seperti yang dilakukan Kepala Badan Pendidikan dan Latihan (Kabandiklat) Kejaksaan RI, Setia Untung Arimuladi, saat kunjungan kerja di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, kemarin.

Dihadapan para jaksa dan pegawai tata usaha se provinsi Riau yang hadir di kantor Kejati Riau itu, Untung memaparkan kiat-kiat agar dapat meraih predikat WBK dan WBBM, terutama merealisasikan program 6 area perubahan sebagaimana yang ditetapkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Enam area perubahan yang dimaksudkan Untung adalah manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan, penguatan akuntabilitas kinerja dan penguatan kualitas pelayanan publik.

Dengan 6 area perubahan tersebut yang merupakan komponen pengungkit, diharapkan dapat menghasilkan sasaran pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) serta peningkatan kualitas pelayanan publik.

Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) merupakan program Presiden Joko Widodo melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Dalam kesempatan itu, Kabandiklat Kejaksaan RI, Setia Untung Arimuladi, menegaskan, program pembangunan mewujudkan zona integritas menuju WBK dan WBBM bertujuan agar aparat kejaksaan di kota maupun di daerah dapat memberikan dan meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Terkait dengan itu, Untung menginginkan agar jajaran kejaksaan dapat membuat sistem kerja cepat dan pelayanan terbaik yang optimal kepada pencari keadilan.

Dia juga mendorong semua satuan kerja (Satker) di lingkungan Kejaksaan Tinggi Riau mampu meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) tahun 2020 ini.

Kata Untung, bagi kantor kejaksaan yang sudah meraih predikat WBK, maka pada tahun ini sudah semestinya meningkat lagi mampu meraih predikat WBBM.

Sebagai catatan, Badan Pendidikan dan Latihan (Badiklat) Kejaksaan RI di bawah kepemimpinan Setia Untung Arimuladi ditetapkan oleh pemerintah melalui Kemenpan RB sebagai salah satu dari satuan kerja (Satker) Eselon I di Kejaksaan Agung RI yang meraih sekaligus predikat WBK dan WBBM tahun 2019.

Sementara itu Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau, Mia Amiati, meyakini jajarab kejaksaan di Provinsi Riau bisa meraih predikat WBK dan WBBM tahun ini.

Menurutnya, pencerahan yang diberikan Kabandiklat Kejaksaan RI pada acara sosialisasi, monitoring evaluasi dan internalisasi program WBK dan WBBM sangat banyak manfaatnya bagi jajaran di lingkungan Kejati Riau.

“Ada beberapa hal yang perlu kami tiru (acuan,red). Yang jadi model buat kami untuk pelaksanaan WBK dan WBBM di lingkungan Kejati Riau,” kata Mia. Syamsuri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here